Berita , Jabodetabek

Perampokan Modus Ban Bocor di Pamulang, Para Pelaku Berkomplot Gasak Barang Milik Korban

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
modus ban bocor di Pamulang
Modus ban bocor di Pamulang, korban seorang wanita pengendara mobil. (Foto: Instagram/@lensa_berita_jakarta)

HARIANE - Viral di media sosial seorang perempuan pengendara mobil menjadi korban perampokan dengan modus ban bocor di Pamulang, Tangerang Selatan.

Korban kehilangan sejumlah barang berharga miliknya yang raib dibawa kabur komplotan maling pada Rabu, 5 Juli 2023 pagi.

Komplotan maling itu menggunakan trik licik untuk mengelabuhi korban dan berhasil membawa kabur dompet, HP, dan laptop tanpa disadari oleh korban.

Aksi komplotan maling yang menggunakan modus ban bocor di Pamulang, tepatnya di salah satu sudut Jalan Setiabudi tersebut terekam CCTV salah seorang warga setempat.

Lantas, video tersebut viral di media sosial lantaran diunggah oleh warganet. Salah satu yang turut membagikan video tersebut adalah akun Instagram @lensa_berita_jakarta.

"Hati-hati modus ban bocor beraksi di Pamulang. Pelakunya berkelompok," tulis akun tersebut dalam unggahan video tersebut.

Kronologi Perampokan dengan Modus Ban Bocor di Pamulang

Mulanya, komplotan maling tersebut melancarkan aksinya dengan memberitahu bahwa ban mobil pengendara bocor atau kempes, dan memintanya menepi untuk mengecek keadaan ban mobil dahulu.

Dalam video yang beredar tampak sebuah mobil berwarna silver yang dikendarai oleh seorang wanita berhenti dan menepi di depan sebuah rumah Jalan Setiabudi, Pamulang.

Tak lama kemudian, seorang wanita turun dari mobil tersebut dan datang seorang pengendara motor tak dikenal yang mendekat dan berbincang dengannya.

Orang tersebut diduga adalah salah satu komplotan maling yang merencanakan perampokan modus ban bocor atau kempes di Pamulang.

Pada saat si wanita turun dari mobil dan mengecek kondisi ban mobilnya, salah satu komplotan mengajaknya berbincang sambil mengulur waktu dan berpura-pura ikut mengecek kondisi ban mobil.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Transporter di Gunungketur Pakualaman Yogyakarta Resmi Didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan

Transporter di Gunungketur Pakualaman Yogyakarta Resmi Didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan

Jumat, 25 Juli 2025
‎Hasil Audit Dinyatakan Layak, Bupati Bantul Setujui Penggunaan Stadion Sultan Agung untuk Homebase ...

‎Hasil Audit Dinyatakan Layak, Bupati Bantul Setujui Penggunaan Stadion Sultan Agung untuk Homebase ...

Jumat, 25 Juli 2025
Disundul Mobil, Pengendara Sepeda Motor Terjun ke Selokan sedalam 10 Meter

Disundul Mobil, Pengendara Sepeda Motor Terjun ke Selokan sedalam 10 Meter

Jumat, 25 Juli 2025
Kerap Jadi Pemicu Gangguan Kamtibmas, Polresta Sleman Gelar Operasi Sasar Miras Ilegal

Kerap Jadi Pemicu Gangguan Kamtibmas, Polresta Sleman Gelar Operasi Sasar Miras Ilegal

Jumat, 25 Juli 2025
Event Lari KAI Bandara Glow Night Fun Run 90’s Ungkit Perekonomian Jogja Lewat ...

Event Lari KAI Bandara Glow Night Fun Run 90’s Ungkit Perekonomian Jogja Lewat ...

Jumat, 25 Juli 2025
Pegawai Puskesmas di Gunungkidul Berkaraoke Saat Jam Pelayanan, Kadinkes: Kekhilafan dan Kesalahan Kami ...

Pegawai Puskesmas di Gunungkidul Berkaraoke Saat Jam Pelayanan, Kadinkes: Kekhilafan dan Kesalahan Kami ...

Jumat, 25 Juli 2025
Pemkot Yogyakarta Akan Perluas Program Warung Mrantasi di Pasar Prawirotaman dan Sentul

Pemkot Yogyakarta Akan Perluas Program Warung Mrantasi di Pasar Prawirotaman dan Sentul

Jumat, 25 Juli 2025
Kembali Bertemu Brasil di Semifinal VNL 2025, Mampukah Jepang Membalas Kekalahan di Babak ...

Kembali Bertemu Brasil di Semifinal VNL 2025, Mampukah Jepang Membalas Kekalahan di Babak ...

Jumat, 25 Juli 2025
Ada Dugaan Korupsi, Kantor Diskominfo Kabupaten Sleman Digeledah Kejaksaan Tinggi DIY

Ada Dugaan Korupsi, Kantor Diskominfo Kabupaten Sleman Digeledah Kejaksaan Tinggi DIY

Jumat, 25 Juli 2025
Ditinggal ke Bantul, Laptop Milik Penghuni Kost di Gunungkidul Digasak Pencuri

Ditinggal ke Bantul, Laptop Milik Penghuni Kost di Gunungkidul Digasak Pencuri

Jumat, 25 Juli 2025