Berita

Petugas PLN di Kendari Tewas Kesetrum, Begini Kronolgisnya

profile picture Andi May
Andi May
Petugas PLN di Kendari Tewas Kesetrum, Begini Kronolgisnya
Tiang Listrik. (Foto: Pexel/Pixabay).

HARIANE - Nasib naas menimpa I Wayan Supartayasa, Petugas PLN di Kendari tewas kesetrum saat sedang bekerja bersama rekan - rekannya di Jalan Kolonel Abdul Hamid, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu 2 September 2023 pagi. 

Peristiwa yang merenggut nyawa seorang petugas PLN itu terjadi saat korban dan rekan - rekannya tengah memperbaiki kabel, di salah satu tiang listrik yang berada di Kali Kadia. 

Rekan korban, Junaidi yang berada di lokasi kejadian mengatakan korban sedang memindahkan salah satu kabel listrik yang berada di tiang. 

"Yakni kabel KWH ke CTR, namun korban salah memegang kabel yang bertegangan tinggi sehingga kesetrum," ujar Junaidi kepada awak media di Rumah Sakit Korem, Kendari. 

Kronologi Petugas PLN di Kendari Tewas Kesetrum

Melihat Wayan tersengat listrik, rekan - rekan korban dengan cepat menarik tangan korban agar terlepas dari setruman listrik. 

Usai tangan korban berhasil di lepaskan dari kabel yang bertegangan tinggi itu, kondisi korban dalam keadaan lemas sehingga salah seorang rekannya mengevakuasi korban ke bawah. 

"Saat berhasil diturunkan, korban masih dalam keadaan bernafas, kami dengan cepat melarikan ke rumah sakit," ucapnya. 

Sesampainya di Rumah Sakit Korem Kendari, korban mendapatkan perawatan di Ruang Unit Gawat Darurat oleh petugas medis. 

"Di perjalanan ke rumah sakit, nadi korban masih berdenyut," ungkapnya. 

Junaidi menyebut, korban sempat mendapatkan penanganan medis dari dokter, namun beberapa waktu kemudian nyawa korban tak dapat diselamatkan. 

"Keterangan dokter, jantung korban sudah melemah akibat sengatan listrik bertegangan tinggi," ungkapnya. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB