Soeharto
Soeharto merupakan presiden kedua setelah Soekarno yaitu Soeharto yang mulai menjabat pada tahun 1967.
Soeharto menjadi Presiden RI yang menjabat paling lama dengan kurun waktu 32 tahun dari 1967 sampai 1998.
Soeharto saat kecil tampil dengan balutan kupluk di kepala dengan warna krem dan sweater warna coklat.
Soeharto juga ditampilkan dengan tangan yang diangkat ke atas menjadi gaya khasnya saat menyapa rakyatnya.
B.J. Habibie
Bacharuddin Jusuf Habibie menjabat setelah lengsernya Soeharto pada 1998.
Walaupun hanya menjabat satu tahun, banyak prestasi yang sudah dicapai saat kepemimpinan B.J. Habibie saat itu.
Potret versi kecil dari B.J. Habibie ditampilkan menggunakan baju kecil berwarna abu dengan peci hitam. Tidak lupa kacamata bulatnya menjadikan potret itu sangat mirip dengan sosok B.J. Habibie.
Dalam potret itu B.J. Habibie tampak memegang buku yang menggambarkan sosoknya yang pintar dan memiliki skor IQ tinggi.