Berita , Nasional

Ramalan Cuaca BMKG Prediksi Cuaca Ekstrem Landa Sumatra Hingga Papua

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Ramalan Cuaca BMKG Prediksi Cuaca Ekstrem Landa Sumatra Hingga Papua
Ramalan cuaca BMKG memprediksi hujan sedang hingga lebat yang rata di Indonesia. (Ilustrasi: Pexels/M&W Studios)

HARIANE - Ramalan cuaca BMKG terbaru memprediksi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di sejumlah wilayah yang tersebar di seluruh Indonesia. 

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika memperkirakan cuaca ekstrem akan berlangsung selama satu minggu ke depan.

Hal tersebut lantaran terjadi sederet aktivitas atmosfer yang berpengaruh pada curah hujan yang tinggi dan bisa disertai dengan kilat dan angin kencang. 

Melalui siaran pers, Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto menyebutkan bahwa aktivitas dinamika atmosfer tersebut antara lain adalah gelombang atmosfer Rossby Ekuatorial yang diprakirakan aktif di sebagian wilayah Sumatra bagian selatan, Jawa bagian tengah hingga timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan bagian tengah hingga utara, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat dan Papua.

Selain itu, ada juga gelombang atmosfer Kelvin yang diprakirakan aktif di wilayah Sumatera selama satu minggu ke depan sehingga dapat memicu adanya potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah tersebut.

Guswanto juga menjelaskan ramalan cuaca BMKG berdasarkan sirkulasi siklonik yang terpantau berada di Laut Cina Selatan Utara Kalimantan dan Samudra Pasifik utara Papua. 

Sirkulasi-sirkulasi tersebut membentuk daerah konvergensi memanjang dari Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Barat, di Laut Seram dan dari Papua Barat hingga Papua Pegunungan serta membentuk daerah konfluensi Laut Sulu dan Laut Seram hingga Teluk Cendrawasih.

Kondisi tersebut ditambah dengan labilitas atmosfer pada skala lokal yang terpantau masih cukup kuat sehingga menjadi faktor meningkatnya potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah Indonesia.

Kombinasi pengaruh fenomena-fenomena tersebut menyebabkan cuaca ekstrem di Indonesia diperkirakan terjadi pada 16-21 April 2024 berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai kilat/petir.

Wilayah yang diprediksi akan terdampak adalah sebagian besar Sumatra terutama bagian pesisir barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan, dan Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, pesisir utara Sulawesi Utara, Maluku, Maluku Utara, dan sebagian besar Papua.

Guswanto memperingatkan ramalan cuaca BMKG ini bisa menimbulkan risiko banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan air, angin kencang, pohon tumbang, dan juga jalan licin. 

Oleh karena itu bagi pemudik yang akan melakukan perjalanan di periode tersebut diminta untuk berhati-hati dan waspada serta mengikuti imbauan pemerintah. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kunjungan Prabowo ke Timur Tengah, Indonesia-UAE Sepakati Kerja Sama Lintas Sektor

Kunjungan Prabowo ke Timur Tengah, Indonesia-UAE Sepakati Kerja Sama Lintas Sektor

Minggu, 24 November 2024 06:18 WIB
Blunder Jules Kounde: Dua Kesalahan Beruntun yang Gagalkan Kemenangan Barcelona

Blunder Jules Kounde: Dua Kesalahan Beruntun yang Gagalkan Kemenangan Barcelona

Minggu, 24 November 2024 05:51 WIB
Marc Casado Diganjar Kartu Merah, Barcelona Gagal Raih Poin Penuh Lawan Celta Vigo

Marc Casado Diganjar Kartu Merah, Barcelona Gagal Raih Poin Penuh Lawan Celta Vigo

Minggu, 24 November 2024 05:42 WIB
2 Tahun Dipecat, 2 ASN Gunungkidul yang Terlibat Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali

2 Tahun Dipecat, 2 ASN Gunungkidul yang Terlibat Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali

Minggu, 24 November 2024 00:16 WIB
Polres Kulon Progo Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang

Polres Kulon Progo Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang

Sabtu, 23 November 2024 21:43 WIB
Ribuan Masyarakat Padati Pesta Rakyat Kulon Progo Ber-Satu

Ribuan Masyarakat Padati Pesta Rakyat Kulon Progo Ber-Satu

Sabtu, 23 November 2024 19:43 WIB
Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Sabtu, 23 November 2024 13:21 WIB
Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Sabtu, 23 November 2024 12:28 WIB
Update Persiapan Haji 2025 : Proses Pengadaan Layanan Jamaan di Arab saudi Segera ...

Update Persiapan Haji 2025 : Proses Pengadaan Layanan Jamaan di Arab saudi Segera ...

Sabtu, 23 November 2024 12:25 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 23 November 2024 10:35 WIB