Gaya Hidup , Kuliner
Resep Mie Kari Instan Ala Willgoz Viral di Media Sosial, Anak Kost Wajib Coba!
Jihan Rohadatul Aisy
Resep Mie Kari Instan ala Willgoz yang mudah murah dan cepat. (Foto: Youtube/Willgoz Kitchen)
Berikut tahapan resep Mie Kari Instan ala Willgoz
Bahan-bahan yang digunakan:
- 2 bungkus mie instan rasa kari
- 30 gr kari block Japanese (bisa diganti dengan bumbu kari instan lainnya)
- 2 tahu sumedang
- 2 butir telur (rebus selama 7 menit untuk tingkat setengah matang)
- 4 buah cabe rawit (opsional sesuai selera)
- 2 sdm daun bawang cincang
- 1 potong ayam paha
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt gula
- 1 sdm minyak
- lada putih secukupnya
Cara membuat resep Mie Kari Instan ala Willgoz :
- Campurkan daging ayam dengan bumbu marinasi yakni kecap asin, gula, minyak, dan lada putih.
- Aduk dan pijat ke seluruh permukaan ayam, kemudian diamkan daging selama 30 menit hingga bumbu meresap
- Panaskan minyak dan panggang daging ayam sebentar dalam api kecil hingga berwarna sedikit kecoklatan, lalu angkat
- Pada wadah yang sama, masukkan bumbu kari block Japanese dan irisan cabe rawit
- Masukkan tahu sumedang yang sudah dibelah menjadi dua bagian
- Campurkan semua bumbu mie instan (bubuk dan minyak)
- Tuang air sekitar 400 ml
- Masak dengan api kecil dan biarkan hingga mendidih selama kurang lebih 10 menit
- Jika kuah sudah tercampur merata dan mengental, masukkan mie instan dan daging ayam selama 1 menit
- Angkat dan plating dengan telur yang sudah direbus sebelumnya
- Resep Mie Kari Instan ala Willgoz siap untuk disantap
Demikian informasi ide resep Mie Kari Instan ala Willgoz versi low budget, cukup menggunakan bahan yang banyak dijual di supermarket terdekat.****