Olahraga

Saga Transfer Mbappe Makin Memanas, Berikut Detail Biaya Transfer dan Gaji yang ditawarkan Al Hilal

profile picture Rizki Muhammad Iqbal
Rizki Muhammad Iqbal
Saga Transfer Mbappe Makin Memanas
Kontrak satu tahun dari Al Hilal dengan nilai fantastis membuat saga transfer Mbappe makin memanas. (Foto: Instagram/@k.mbappe)

HARIANE - Saga transfer Mbappe makin memanas setelah dirinya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di PSG.

Sebelumnya PSG sudah menawarkan kontrak yang menggiurkan bagi Mbappe untuk bertahan di Prancis.

Namun Mbappe tetap tidak menjawab tawaran kontrak tersebut. PSG merasa bahwa Mbappe sudah diam-diam menyepakati kontrak bebas transfer ke Real Madrid pada musim depan.

PSG ingin agar Mbappe menjawab tawaran kontrak baru tersebut atau menjualnya musim panas ini agar tidak kehilangannya secara gratis.

Talenta muda berbakat asal Prancis tersebut menggegerkan publik setelah dirinya tidak diikutsertakan dalam tur pramusim PSG, kemudian mendapatkan tawaran kontrak yang fantastis dari Al Hilal, klub asal Arab Saudi.

Saga Transfer Mbappe Makin Memanas

https://www.instagram.com/p/CpJFZK5sTU6/?igshid=MTc4MmM1YmI2Ng==
Mbappe saat berseragam PSG. (Foto: Instagram/@k.mbappe)

Tawaran kontrak dari Al Hilal membuat saga transfer Mbappe makin memanas. Bahkan namanya menjadi trending di Twitter karena biaya kontraknya yang fantastis.

Dilansir dari Twitter AFP News Agency, Al Hilal telah menyodorkan kontrak 1 tahun kepada PSG senilai 300 juta Euro untuk memboyong Mbappe selama musim panas ini.

Tawaran kontrak ini memecahkan rekor melampaui biaya transfer Neymar ke PSG senilai 222 juta Euro.

Mbappe akan menjadi pemain pinjaman yang bakal memperkuat Al Hilal selama 1 tahun, menyusul beberapa klub Arab lain yang banyak kedatangan pemain Eropa top lainnya, seperti Kante, Brozovic, dan lain-lain.

Mengingat bahwa Mbappe direncanakan untuk duduk di bangku cadangan di PSG selama satu musim sebagai bentuk hukuman, kemungkinan Mbappe bakal menerima kontrak pinjaman selama 1 tahun dari Arab akan semakin besar.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Rekomendasi Film Bioskop Akhir Pekan September 2024: Pilihan Terbaik untuk Pecinta Film

Rekomendasi Film Bioskop Akhir Pekan September 2024: Pilihan Terbaik untuk Pecinta Film

Sabtu, 21 September 2024 06:49 WIB
Pemkab Kulon Progo dan BBPOM Jalin Nota Kesepakatan dalam Percepatan Perizinan Usaha Olahan ...

Pemkab Kulon Progo dan BBPOM Jalin Nota Kesepakatan dalam Percepatan Perizinan Usaha Olahan ...

Jumat, 20 September 2024 23:38 WIB
Lahan Tidur di Gamplong Sleman Berhasil Dioptimalkan, 8,8 Ton Padi Dipanen

Lahan Tidur di Gamplong Sleman Berhasil Dioptimalkan, 8,8 Ton Padi Dipanen

Jumat, 20 September 2024 23:35 WIB
Penataan PKL, Inovasi Tapa Bersila DKUMKPP Bantul Dilaunching

Penataan PKL, Inovasi Tapa Bersila DKUMKPP Bantul Dilaunching

Jumat, 20 September 2024 22:36 WIB
Kemarau Panjang, Warga Gunungkidul Gelar Upacara Adat "Njaluk Udan"

Kemarau Panjang, Warga Gunungkidul Gelar Upacara Adat "Njaluk Udan"

Jumat, 20 September 2024 18:52 WIB
Meditasi Transendental Mampu Tingkatkan Fungsi Otak Meski di Atas Usia 20 Tahun

Meditasi Transendental Mampu Tingkatkan Fungsi Otak Meski di Atas Usia 20 Tahun

Jumat, 20 September 2024 17:34 WIB
Pemkab Gunungkidul Anggarkan Rp 350 Juta untuk Perbaikan Sarana Prasarana Pantai Baron

Pemkab Gunungkidul Anggarkan Rp 350 Juta untuk Perbaikan Sarana Prasarana Pantai Baron

Jumat, 20 September 2024 17:16 WIB
Cegah Tindakan Pungli, Pemkab Gunungkidul Bentuk Tim Saber Pungli

Cegah Tindakan Pungli, Pemkab Gunungkidul Bentuk Tim Saber Pungli

Jumat, 20 September 2024 17:14 WIB
Pasang Ratusan Kilometer Jaringan Fiber Optik, Abdul Halim Muslih Komitmen Akses Internet Merata ...

Pasang Ratusan Kilometer Jaringan Fiber Optik, Abdul Halim Muslih Komitmen Akses Internet Merata ...

Jumat, 20 September 2024 16:29 WIB
Sukses Pertahankan Identitas dan Warisan Budaya, Kota Yogyakarta Raih Penghargaan Prastisha Pustaka

Sukses Pertahankan Identitas dan Warisan Budaya, Kota Yogyakarta Raih Penghargaan Prastisha Pustaka

Jumat, 20 September 2024 10:58 WIB