Berita , Jateng

Sawah Gambar Wajah Gubernur Jateng di Ungaran, Ganjar Pranowo: Wow Keren!

profile picture Riza Marzuki
Riza Marzuki
Sawah Gambar Wajah Gubernur Jateng di Ungaran, Ganjar Pranowo: Wow Keren!
Sawah Gambar Wajah Gubernur Jateng di Ungaran, Ganjar Pranowo: Wow Keren!
HARIANE.SEMARANG - Sawah gambar wajah Gubernur Jateng (Jawa Tengah) di Ungaran langsung dapatkan respon dari Ganjar Pranowo.
Sawah gambar wajah Gubernur Jateng tersebut berlokasi di Kelurahan Bergas Lor, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang.
Sawah gambar Gubernur Jateng tersebut dapatkan respons positif dari Ganjar, dengan mengucapkan terima kasih kepada petani dan titip salam untuk petani lain di kawasan tersebut.
Melalui akun Instagramnya Ganjar Pranowo berikan respon dengan mengunggah video yang berisikan sawah gambar wajah Ganjar dengan judul “Sawah yang Lagi Viral”.
BACA JUGA : 3 Destinasi Desa Wisata di Kota Semarang, Salah Satunya Ada Hutan Mangrove
Dengan caption “Wow. Keren! Beginilah jadinya kalau seniman jadi petani. Di manapun tetap berkarya. Makasih ya Mas Sri Gunawan. Salam untuk temen2 pteani dan Pokdarwis di Kelurahan Bergas Lor, Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang. Sehat selalu,” tulisnya (11/03/2022).
Dari video tersebut dijelaskan bahwa pembuatan sawah gambar Gubernur Jateng tersebut membutuhkan waktu selama 50 hari dalam proses pembuatannya.
Dalam video tersebut juga ditampilkan wawancara pelukis petani membuat sawah gambar Gubernur Jateng tersebut.
"Saya menggambar ini memang, Pak Ganjar harus datang ke sini. Menurut kami, sangat penting untuk saya sampaikan ke Pak Ganjar terkait dengan wisata desa ini,” ucapnya.
Pelukis sawah gambar Gubernur Jateng tersebut bernama Sri Gunawan. Gunawan mencoba untuk tetap bertani, namun dengan sentuhan seni.
“Barangkali bisa mendatangkan banyak pengunjung. Program kami dari Pokdarwis ingin mem-branding desa ini dengan seni Pari Coreknya, dengan sawah yang penuh gambar,” tambahnya.
BACA JUGA : Ganjar Pranowo Membantah Isu Perambahan Paksa Tanah oleh Negara
Dilansir dari laman Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, sawah gambar Gubernur Jateng tersebut terbuat dari dua jenis padi yang tertanam, yakni padi pariwulung (berwarna hitam) dan padi hijau biasa.
Sri Gunawan sebagai seniman sawah gambar wajah Gubernur Jateng, merupakan seorang petani sekaligus kreator konten Pokdarwis Kelurahan Bergas Lor.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025