Berita , D.I Yogyakarta

Sebuah Kapal Nelayan Terguling di Perairan Gunungkidul, Satu Korban Meninggal Dunia

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Sebuah Kapal Nelayan Terguling di Perairan Gunungkidul, Satu Korban Meninggal Dunia
Kapal nelayan terguling di Perairan Gunungkidul saat mencari ikan hingga meregang nyawa salah satu ABK. (Ilustrasi: Freepik/vecstock)

HARIANE - Laka laut telah terjadi dan mengakibatkan sebuah kapal nelayan terguling di perairan Gunungkidul pada Sabtu malam, 14 Oktober 2023.

Kecelakaan di Gunungkidul tersebut tepatnya terjadi Pantai Ngrawah Saptosari, sekitar pukul 19.00 WIB, di mana kapal tersebut sedang dalam perjalanan mencari ikan.

Akibat laka laut ini, satu korban dinyatakan meninggal dunia karena tenggelam dan tergulung ombak yang cukup besar ditambah cuaca yang berkabut tebal. 

Kronologi Kecelakaan di Pantai Ngrawah Saptosari Gunungkidul

Dikutip dari akun Instagram @updatedisini dan @baron_satlinmas diinformasikan terkait kecelakaan air yang menyebabkan sebuah kapal nelayan terguling di perairan Gunungkidul semalam.

"Kabut Tebal Selimuti Perairan Gunungkidul, Satu Kapal Hantam Tebing Pantai Ngrawah Saptosari. (Sabtu 14/10/2023) pukul 19:30 WIB," tulis keterangan akun tersebut pada unggahannya.

Kapal nelayan yang menjadi korban ditumpangi oleh dua ABK. Keduanya berangkat dari Pantai Ngreneh untuk mencari ikan di perairan Gunungkidul.

Sekitar pukul 19:00 WIB kapal hendak mendarat ke Pantai Ngrenehan dari aktivitas melaut. 

Dalam perjalanan untuk mendarat, terjadi kabut tebal karena cuaca buruk sehingga jarak pandang terbatas yang mengakibatkan tekong kapal mengalami kebingungan arah.

Kapal pun berakhir mendarat di Pantai Ngrawah yang terletak di timur Pantai Ngrenehan. Kondisi pantai tersebut tidak kondusif untuk pendaratan kapal karena terdapat batu karang dan tebing.

Akibat cuaca buruk dan permukaan laut yang dipenuhi batu karang, kapal pun tergulung ombak besar dan menghantam tebing lalu terguling.

Dua ABK berusaha melompat dari kapal dan berenang menepi. Satu ABK berhasil berenang menepi selamat, dan satu korban diduga tidak kuat berenang dan tenggelam.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Mobil Masuk Jurang di Kawasan Bromo Tewaskan 4 Orang, Polisi Ungkap Dugaan Penyebabnya

Mobil Masuk Jurang di Kawasan Bromo Tewaskan 4 Orang, Polisi Ungkap Dugaan Penyebabnya

Selasa, 14 Mei 2024 14:31 WIB
Motif Kasus Pembunuhan Mayat Terbungkus Sarung di Tangsel Terungkap, Polisi : Pelaku Sakit ...

Motif Kasus Pembunuhan Mayat Terbungkus Sarung di Tangsel Terungkap, Polisi : Pelaku Sakit ...

Selasa, 14 Mei 2024 13:47 WIB
Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro di Sulawesi Tenggara, Jadi Bendungan ke-40 Sejak Menjabat

Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro di Sulawesi Tenggara, Jadi Bendungan ke-40 Sejak Menjabat

Selasa, 14 Mei 2024 13:19 WIB
Sopir Bus Jadi Tersangka, Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan Maut di Subang

Sopir Bus Jadi Tersangka, Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan Maut di Subang

Selasa, 14 Mei 2024 11:07 WIB
Ramalan Zodiak Rabu 15 Mei 2024 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Ramalan Zodiak Rabu 15 Mei 2024 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Selasa, 14 Mei 2024 10:01 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 14 Mei 2024 Turun Rp 9.000 per ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 14 Mei 2024 Turun Rp 9.000 per ...

Selasa, 14 Mei 2024 09:35 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 14 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 14 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Selasa, 14 Mei 2024 09:35 WIB
Kebakaran di Kalideres Jakarta Barat, Bangunan Gudang Hangus Terbakar

Kebakaran di Kalideres Jakarta Barat, Bangunan Gudang Hangus Terbakar

Selasa, 14 Mei 2024 09:34 WIB
Ramalan Zodiak Rabu 15 Mei 2024 Lengkap untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Ramalan Zodiak Rabu 15 Mei 2024 Lengkap untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Selasa, 14 Mei 2024 08:37 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Medan 14 Mei 2024, Melanda 1 ULP

Jadwal Pemadaman Listrik Medan 14 Mei 2024, Melanda 1 ULP

Selasa, 14 Mei 2024 07:54 WIB