Berita , Jatim

Tabrak Lari di Jembatan Suramadu, Pengendara Tewas dan Motor Hancur

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
tabrak lari di Jembatan Suramadu
Pemotor tewas diduga jadi korban tabrak lari di Jembatan Suramadu, Jawa Timur. (Instagram/call112surabaya)

HARIANE – Satu orang pengendara motor dinyatakan tewas usai alami insiden tabrak lari di Jembatan Suramadu pada Rabu, 14 Agustus 2024.

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 23.16 WIB tengah malam itu sempat menggegerkan warga setempat karena kondisi motor korban yang hancur.

“Petugas gabungan evakuasi jenazah pria pengendara motor, meninggal dunia diduga korban tabrak lari di Jembatan Suramadu,” keterangan Call 112 Surabaya.

Sementara jasad korban berinisial MR (27) asal Bangkalan, Madura, Jawa Timur tergeletak tak jauh dari motornya dengan kondisi yang mengenaskan.

Kronologi Insiden Tabrak Lari di Jembatan Suramadu

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, korban tabrak lari di Jembatan Suramadu pertama kali ditemukan oleh warga sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri.

Warga kemudian menghubungi pihak berwenang untuk dilakukan pengecekan sekaligus melaporkan peristiwa dugaan tabrak lari tersebut.

“MR ditemukan sudah dalam kondisi tidak sadarkan diri dan kondisi motor kancur di sekitaran jembatan Suramadu, diduga korban tabrak lari,” keterangan akun Instagram @call112surabaya.

Setelah mendapat laporan, Tim Gerak Cepat Dinkes Surabaya pun menuju lokasi dan langsung melakukan pengecekan terhadap korban.

Berdasarkan pengecekan awal, MR dinyatakan meninggal dunia. Jasad MR selanjutnya dibawa ke RS Dr Soetomo oleh petugas BPBD, Satpol PP dan PMI Kota Surabaya.

Hingga saat ini, belum diketahui penyebab kecelakaan yang menewaskan seorang pemotor karena polisi masih melakukan penyelidikan.

Namun jika dilihat dari TKP dan kondisi motor yang hancur, korban diduga tewas akibat tertabrak oleh kendaraan yang melaju dalam kecepatan tinggi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Sabtu, 19 April 2025