Olahraga

UFC Vegas 84: Magomed Ankalaev Menang KO atas Johnny Walker di Ronde Kedua, Buktikan Dominasi Dagestan

profile picture Nadhirah
Nadhirah
UFC Vegas 84: Magomed Ankalaev Menang KO atas Johnny Walker di Ronde Kedua
Pukulan hook kanan Magomed Ankalaev di ronde kedua berhasil mendarat sempurna di rahang Jhonny Walker yang membuatnya jatuh dan Ankalaev dinyatakan menang KO (Knockout) di UFC Vegas 84.

HARIANE - Magomed Ankalaev berhasil menang KO (Knockout) atas Johnny Walker di ronde kedua UFC Vegas 84

Dengan kemenangan ini, Ankalaev membuktikan jika para petarung asal Dagestan, Russia masih akan mendominasi organisasi terbesar Mix Martial Arts (MMA), UFC.

Laga antara Magomed Ankalaev Vs Johnny Walker menjadi sajian utama UFC Vegas 84 yang berlangsung Minggu 14 Januari 2024 pagi.

Pertarungan antara petarung Dagestan dan Brazil ini menjadi pertemuan kedua mereka.

Pertemuan pertama antara Ankalaev dan Walker berlangsung pada bulan Oktober 2023 di UFC 294.

UFC 294 sendiri menjadi bukti dominasi petarung Dagestan atas petarung-petarung lainnya.

Pada partai utama (Main Card) UFC 294, terdapat 4 laga yang mempertemukan petarung Dagestan dengan petarung lain, yakni Islam Mackhachev Vs Alexander Volkanovski (perebutan gelar juara kelas ringan), Magomed Ankalaev Vs Johnny Walker (Kelas Berat Ringan), Ikram Aliskerov Vs Warley Alves (Kelas Menengah) dan Said Nurmagomedov Vs Muin Gafurov (Kelas Bantam).

Sementara di partai tambahan, ada nama Sharaputdin Magomedov dan Muhammad Mokaev yang juga berasal dari Dagestan.

Dari enam laga itu, lima laga dimenangkan petarung Dagestan dengan KO dan Submission. Hanya Magomed Ankalaev yang gagal memenangkan pertarungan.   

Pertarungan Ankalaev berakhir di ronde pertama dengan no contest. Hal itu terjadi karena dokter Octagon - yang kontroversial - menganggap Walker tidak dapat melanjutkan pertarungan setelah pukulan lutut ilegal dari Ankalaev.

Para pengambil keputusan UFC menjadwalkan ulang pertarungan kelas berat ringan ini untuk UFC Vegas 84 di dalam UFC Apex.

Jelang pertemuan kedua, Ankalaev berharap bisa menghapus rasa tidak puas bukan hanya dari akhir pertarungan pertamanya dengan Walker, tetapi juga pertarungan kejuaraan yang mengecewakan melawan Jan Blachowicz pada akhir 2022, yang berakhir dengan skor imbang.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB
Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Kamis, 21 November 2024 12:19 WIB
Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Kamis, 21 November 2024 11:18 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 21 November 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 21 November 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Kamis, 21 November 2024 09:38 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 21 November 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 21 November 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Kamis, 21 November 2024 09:37 WIB