Berita , D.I Yogyakarta
Viral di Media Sosial, Video WNA Diduga Melakukan Gendam Beraksi Lagi di Gunungkidul
Mobil yang dikendarai seorang supir itu menjemput kedua bule itu dan pergi ke arah Wonosari.
"Ke arah Jogja terus balik lagi ke sana (Wonosari)," kata Tika.
Sementara itu, Kapolres Gunungkidul AKBP Ary Murtini mengatakan, pihaknya sudah menerima informasi terkait adanya dua orang yang diduga WNA melakukan dugaan penipuan di wilayah Purwosari dan Panggang. Untuk wilayah Playen belum ada informasi, namun akan segera ditindaklanjuti.
"Terkait adanya peristiwa yang diduga gendam di wilayah Gunungkidul, dua wilayah Polsek ada informasi diduga gendam. Di Panggang 1 informasi, dan di Purwosari 2 informasi," kata Ary ditemui di Polres Gunungkidul.
Kedepan, pihaknya menginstruksikan kepada seluruh Kapolsek hingga Bhabinkamtibmas di seluruh Gunungkidul untuk melakukan patroli, dan memberikan pendampingan kepada warga terkait gendam. Pihaknya belum bisa memastikan dari negara mana.
"Saya belum berani menyebut warga negara asing. Kami lidik dulu, sambil melakukan kegiatan pencegahan," kata dia.
Ary menambahkan, mobil yang digunakan terduga pelaku nomor polisinya tidak terlihat, sehingga masih sulit diselidiki.
Untuk itu, sekaligus dalam rangka operasi patuh progo 2024, jajaran Polres Gunungkidul akan ditambah tugasnya untuk menindak pengguna kendaraan bermotor terkait plat nomor yang tidak terlihat.
"Operasi patuh sasarannya, ini (plat nomor ditutup stiker hitam) tambahan," pungkasnya.****