11 Link Twibon Hari Sumpah Pemuda 2022 dan Arti Tema yang Diusung Tahun Ini
HARIANE - Twibon Hari Sumpah Pemuda 2022 ini digunakan untuk memeriahkan hari bersejarah bagi Indonesia yang diperingati setiap 28 Oktober.
Twibon Hari Sumpah Pemuda 2022 disesuaikan dengan tema tahun ini yang ditentukan oleh pemerintah.
Berikut kumpulan link twibon Hari Sumpah Pemuda 2022 yang unik dan bisa diunduh gratis untuk dipasang di sosial media.
BACA JUGA : Contoh Proposal Kegiatan Sumpah Pemuda di Sekolah Lengkap dengan Tips Agar DiterimaDikutip dari laman Kemenpora, Tema memperingati Hari Sumpah Pemuda 2022 ini adalah Bersatu Bangun Bangsa yang diambil dari peristiwa Sumpah Pemuda itu sendiri yang memiliki nilai persatuan bangsa. Selain itu Sumpah Pemuda juga membuktikan bahwa perbedaan suku, budaya, dan bahasa di Indonesai bisa disatukan menjadi penjelmaan Bhineka Tunggal Ika yang artinya berbeda-beda tapi tetap satu. Logo Hari Sumpah Pemuda 2022 yang ke 94 ini mencerminkan persatuan bangsa yang multikultural, jiwa muda yang terus semangat, tegas, dan keyanikan untuk selalu adaptif dalam segala transformasi. Logo ini dibuat untuk mencetak pemuda-pemudi Indonesia yang ikut serta Bersatu Bangun Bangsa.