Hobi
11 Rahasia Tips Main Elden Ring Termasuk Cara Panggil NPC untuk Bantu Lawan Musuh
Dyah Ayu Purwirasari
11 Rahasia Tips Main Elden Ring Termasuk Cara Panggil NPC untuk Bantu Lawan Musuh
Tapi, trik bertahan hidup dari bos Elden Ring yang lebih efisien adalah dengan berguling. Latihlah kemampuan pemain untuk berguling menghindari serangan musuh, hanya gunakan tameng di saat-saat yang kritis karena menggunakan alat ini akan menggunakan stamina yang cukup banyak.
Yang harus diperhatikan agar bisa berguling dengan efisien adalah, pastikan pemain tidak mengenakan terlalu banyak perlengkapan agar tidak menjadi beban yang berat bagi pemain.
Pemain yang berada di mode ‘heavy load’ akan bergerak lebih lambat dan menggunakan stamina lebih banyak.
BACA JUGA : Review Film Uncharted, Adaptasi Video Game yang Seru dan Mendebarkan
8. Manfaatkan NPC untuk Menghadapi Bos
Tips main Elden Ring yang jarang dibahas karena tidak semua orang suka dengan metode ini adalah dengan memanfaatkan NPC (non-player character) sebagai pembantu saat menghadapi bos sulit. Cara memanggil NPC Elden Ring adalah berinteraksi dengan tanda-tanda emas yang ada di tanah, meski jarang ditemukan. Memanggil NPC Elden Ring juga bisa dilakukan dengan cara menggunakan Ash summons ketika muncul simbol tugu berwarna putih di bagian kiri layar game. Seiring dengan berjalannya permainan, pemain bisa menemukan lebih banyak Ash summons dan meningkatkan kekuatan summons yang sudah dimiliki untuk bisa dipanggil membantu melawan bos.BACA JUGA : Game Gundam Breaker Mobile, Permainan yang Cocok untuk Pecinta Anime GundamNPC yang bisa dipanggil memiliki kempampuan yang beragam, namun NPC Elden Ring yang paling sepele pun akan berguna untuk mengalihkan perhatian musuh sementara pemain punya waktu untuk menyembuhkan diri atau mengambil posisi penyerangan yang jitu.