Berita , Jateng

Akibat Terlalu Asik Bermain, Bocah Hanyut di Sungai Pusur Sukoharjo

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
bocah hanyut di Sungai Pusur Sukoharjo
Seorang bocah hanyut di Sungai Pusur Sukoharjo dan belum ditemukan. (Foto: Instagram/basarnas_jawa_tengah)

HARIANE - Seorang bocah hanyut di Sungai Pusur Sukoharjo pada hari Rabu, 6 Maret 2024.

Korban hanyut saat sedang bermain di dekat Sungai Pusur Desa Tegalrejo Kecamatan Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo sekitar pukul 12.30 WIB.

Upaya pencarian oleh tim rescue masih dilakukan hingga hari ini yang merupakan hari kedua pencarian. 

Kronologi Bocah Hanyut di Sungai Pusur Sukoharjo 6 Maret 2024

Seorang bocah berusia 6 tahun dikabarkan hanyut di sebuah sungai dengan kedalaman sekitar 5 meter. 

Bocah hanyut di Sungai Pusur Sukoharjo
Proses pencarian korban tadi malam yang belum membuahkan hasil. (Foto: Instagram/basarnas_jawa_tengah)

Basarnas Jawa Tengah melaporkan bahwa upaya pencarian korban masih dilakukan hingga hari ini, Kamis, 7 Maret 2024.

Kejadian tersebut berawal dari 3 bocah yang asik bermain di pinggir sungai tanpa mereka sadari salah satu dari ketiganya sudah terlalu kepinggir sehingga terjatuh ke sungai dan hanyut.

Menurut keterangan dari Kepala Basarnas Semarang, yaitu Budiono, saat kejadian ketiga bocah tersebut baru saja usai melaksanakan sholat Dzuhur.

Ketiga bocah tersebut bersaudara yang terdiri dari Muhammad Affan (8 tahun), Al kaysu Umi Hasimah (6 tahun) serta Muhammad Rifqi (5 tahun) yang merupakan warga Desa Tegalrejo Sukoharjo.

Dengan menggunakan sepeda, mereka menuju ke pinggir sungai dan bermain di tepi sungai tersebut. Diduga karena keasikan bermain, salah satu bocah yakni Al Kaysu Umi Hasimah terpeleset kemudian hanyut.

Kakak korban yaitu Affan sempat terjun ke sungai untuk menolong adiknya namun ternyata sungai yang cukup dalam membuatnya juga hampir tenggelam.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025
Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025