Berita , Jabar

Aksi Pelecehan di Pertamini Cianjur Terekam CCTV, Netizen Geram

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pelecehan di pertamini Cianjur
Viral video aksi pelecehan di pertamini Cianjur yang menimpa pegawai wanita. (Instagram/infojawabarat)

HARIANE – Netizen dihebohkan dengan beredarnya rekaman CCTV pelecehan di Pertamini Cianjur, Jawa Barat.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, aksi pelecehan seksual yang dilakukan pelanggan terhadap karyawan wanita itu terjadi pada Senin, 26 Agustus 2024 sekitar pukul 15.59 WIB.

Sementara lokasi pertamini tersebut berada di Kampung Kebon Peuteuy RT 01 RW 02, Desa Kebonpeuteuy, Kecamatan Gekbrong, Cianjur.

Kronologi Pelecehan di Pertamini Cianjur

Lagi-lagi netizen dibuat geram dengan aksi pelecehan seksual yang menyasar wanita. Kali ini, viral video aksi pelecehan di Pertamini Cianjur yang dilakukan pria terhadap karyawan wanita.

Berdasarkan video yang diunggah oleh akun Instagram @infojawabarat, terlihat seorang pegawai wanita pertamini dilecehkan pria berbaju kuning.

Saat kejadian, korban yang mengenakan pakaian tertutup dan berhijab, terlihat sedang bahan bakar sepeda motor dengan nopol F 5804 XR milik pelaku.

Saat itu, pelaku berdiri tepat di samping kiri korban dengan jarak yang dekat. Saat proses pengisian BBM masih berlangsung, pelaku pun melancarkan aksinya dengan meraba area belakang korban.

Korban pun terkejut mendapatkan perlakuan tak menyenangkan tersebut. Namun ia tidak memberikan perlawanan apapun dan lanjut mengisi BBM ke motor pelaku.

Mirisnya usai melakukan pelecehan, pelaku justru nyengir ke arah korban seolah-olah tindakannya bukanlah masalah besar.

Hingga saat ini, belum diketahui identitas korban maupun pelaku dalam video yang viral tersebut. Namun yang pasti, netizen geram dengan tindakan pelaku.

“Harus di tindak lanjut nih biar jadi peringatan bagi yang lain LAPORAN KE POLISI TANGKAP DIA,” komentar akun Instagram @fahminur__02.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Cegah Aksi Terorisme, FPKT DIY Ajak Masyarakat Ikut Tangkal Faham Radikal

Cegah Aksi Terorisme, FPKT DIY Ajak Masyarakat Ikut Tangkal Faham Radikal

Kamis, 19 September 2024 22:10 WIB
Entaskan Permasalahan Air, Pemkab Gunungkidul Bangun Pamsimas di Kawasan Utara

Entaskan Permasalahan Air, Pemkab Gunungkidul Bangun Pamsimas di Kawasan Utara

Kamis, 19 September 2024 22:08 WIB
Berikan Apresiasi, Pemkab Kulon Progo Gelar Penutupan Rangkaian Peringatan HUT Kemerdekaan RI

Berikan Apresiasi, Pemkab Kulon Progo Gelar Penutupan Rangkaian Peringatan HUT Kemerdekaan RI

Kamis, 19 September 2024 20:37 WIB
Hasil Wakaf Umat, Hotel Masjid Jogokaryan di Kaliurang Diresmikan Menteri Sandiaga Uno

Hasil Wakaf Umat, Hotel Masjid Jogokaryan di Kaliurang Diresmikan Menteri Sandiaga Uno

Kamis, 19 September 2024 16:38 WIB
Pemda DIY Serahkan 1.417 Sertifikat Sultan Ground dan Pakualaman Ground

Pemda DIY Serahkan 1.417 Sertifikat Sultan Ground dan Pakualaman Ground

Kamis, 19 September 2024 16:34 WIB
3 Pelaku Pembacokan di Semarang yang Tewaskan Mahasiswa Udinus Berhasil Ditangkap

3 Pelaku Pembacokan di Semarang yang Tewaskan Mahasiswa Udinus Berhasil Ditangkap

Kamis, 19 September 2024 16:20 WIB
3,5 Tahun Kepemimpinan Abdul Halim Muslih, 10 Ribu Warga Bantul Keluar dari Kemiskinan

3,5 Tahun Kepemimpinan Abdul Halim Muslih, 10 Ribu Warga Bantul Keluar dari Kemiskinan

Kamis, 19 September 2024 16:18 WIB
Sepanjang Tahun 2024, 35 Anak di Gunungkidul Jadi Korban Kekerasan Seksual

Sepanjang Tahun 2024, 35 Anak di Gunungkidul Jadi Korban Kekerasan Seksual

Kamis, 19 September 2024 15:44 WIB
Capaian Fisik 90%, Proyek Infrastruktur Kabupaten Sleman Siap Beroperasi di Akhir Tahun 2024

Capaian Fisik 90%, Proyek Infrastruktur Kabupaten Sleman Siap Beroperasi di Akhir Tahun 2024

Kamis, 19 September 2024 15:40 WIB
Geger Penemuan Mayat Anak Perempuan di Pantai Lebak Banten, Wajah Diperban Kencang

Geger Penemuan Mayat Anak Perempuan di Pantai Lebak Banten, Wajah Diperban Kencang

Kamis, 19 September 2024 15:39 WIB