Berita , Budaya , D.I Yogyakarta

Angkringan Sastra 2023 Digelar, Upaya Disbud untuk Lestarikan Warisan Budaya

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Angkringan Sastra 2023 Digelar, Upaya Disbud untuk Lestarikan Warisan Budaya
Gelaran Angkringan Sastra 2923 di Balai Bahasa Yogyakarta. (Foto: Disbud Kota Yogyakarta)

HARIANE- Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kota Yogyakarta menggelar Angkringan Sastra 2023 yang dilaksanakan untuk menggelorakan geliat sastra. 

Angkringan Sastra ini merupakan rangkaian gelaran Festival Sastra Yogyakarta 2023 yang berlangsung sejak awal September 2023 lalu hingga 28 Oktober 2023 mendatang. 

Kepala Disbud Kota Yogyakarta, Yetti Martanti mengatakan Angkringan Sastra menjadi ruang bertemunya masyarakat sastra serta menjadi ruang persemaian literasi, bahasa, dan sastra bagi seluruh warga masyarakat baik di Kota Yogyakarta maupun di Indonesia.

"Kenapa kita kemas menjadi angkringan sastra, karena angkringan itu tempat di mana seluruh elemen masyarakat bisa bersatu, jadi harapannya sastra dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat," bebernya di Balai Bahasa Yogyakarta, Rabu (25/10/2023) malam. 

Menurutnya upaya pelestarian sastra akan terus ditingkatkan agar Yogyakarta kembali menyandang identitas sebagai Ibu Kota Sastra agar bisa lebih lestari dalam menjaga warisan budaya. 

Rangkaian Acara Angkringan Sastra di Yogyakarta

Berbagai acara digelar untuk mengisi Angkringan Sastra tahun ini. Seperti penampilan maca cerkak, maca geguritan, dan fragmen geguritan oleh sastrawan Jawa Kota Yogyakarta hingga penulis kawakan Maman Suherman sebagai pembicara. 

Acara juga ditutup oleh penyerahan pemenang lomba maos aksara jawa yang digelar oleh Balai Bahasa DIY. 

Kepala Balai Bahasa DIY dalam sambutan yang disampaikan oleh Kasubbag Umum Balai Bahasa DIY, Linda Chandra Ariyani mengatakan bahwa acara pentas sastra angkringan ini merupakan wujud komitmen Balai Bahasa DIY dalam mengembangkan dan membina bahasa dan sastra di DIY.

Kegiatan Angkringan Sastra 2023 menjadi semarak karena terjadi kolaborasi nyata antara Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta dengan Balai Bahasa DIY.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

IKD Bakal Gantikan 50 Juta E-KTP Fisik Hingga Akhir Tahun 2023, Berikut Cara ...

IKD Bakal Gantikan 50 Juta E-KTP Fisik Hingga Akhir Tahun 2023, Berikut Cara ...

Kamis, 07 Desember 2023 23:16 WIB
Siswa SD Korban Bully di Bekasi Meninggal, Kaki Korban Sempat Diamputasi

Siswa SD Korban Bully di Bekasi Meninggal, Kaki Korban Sempat Diamputasi

Kamis, 07 Desember 2023 23:14 WIB
E KTP Bakal Diganti ke IKD, Berikut 4 Keunggulannya Dibandingkan dengan Versi Lama

E KTP Bakal Diganti ke IKD, Berikut 4 Keunggulannya Dibandingkan dengan Versi Lama

Kamis, 07 Desember 2023 21:02 WIB
Kabar Gembira Buat Pelancong! Tiket Kereta Api Libur Nataru Masih Tersedia

Kabar Gembira Buat Pelancong! Tiket Kereta Api Libur Nataru Masih Tersedia

Kamis, 07 Desember 2023 19:59 WIB
Sekjen PSI Temui Sri Sultan HB X di Kompleks Kepatihan, Tidak Ada Pembicaraan ...

Sekjen PSI Temui Sri Sultan HB X di Kompleks Kepatihan, Tidak Ada Pembicaraan ...

Kamis, 07 Desember 2023 19:37 WIB
Seorang Pria Jadi Korban Tabrak Lari di Jogja, Pelaku Diduga Driver Online

Seorang Pria Jadi Korban Tabrak Lari di Jogja, Pelaku Diduga Driver Online

Kamis, 07 Desember 2023 19:17 WIB
Ramalan Shio Jumat 8 Desember 2023 Penting, Tikus Lebih Bersemangat, Naga Dapat Menjalin ...

Ramalan Shio Jumat 8 Desember 2023 Penting, Tikus Lebih Bersemangat, Naga Dapat Menjalin ...

Kamis, 07 Desember 2023 18:57 WIB
UFC Vegas 83: Kungfu Kid Diprediksi akan Taklukkan Chris Gutierrez

UFC Vegas 83: Kungfu Kid Diprediksi akan Taklukkan Chris Gutierrez

Kamis, 07 Desember 2023 18:23 WIB
Jadwal SIM Keliling Sumedang Desember 2023, Minggu Ini Tanggal 4-9

Jadwal SIM Keliling Sumedang Desember 2023, Minggu Ini Tanggal 4-9

Kamis, 07 Desember 2023 16:57 WIB
Ayah Diduga Pembunuh Anak di Jagakarsa Dilaporkan KDRT, Menolak Diperiksa

Ayah Diduga Pembunuh Anak di Jagakarsa Dilaporkan KDRT, Menolak Diperiksa

Kamis, 07 Desember 2023 16:09 WIB