Berita , D.I Yogyakarta
Bantul Jadi Tuan Rumah Indonesia Crafts Congress 2023, Pertama Kali Digelar
“Harapannya akan berlanjut terus, penyelenggaranya juga bisa di kota-kota lain walaupun yang pertama di Bantul. Konggres ini akan kita gunakan skala nasional,” ujar Arif.
Sementara itu, Ketua Komite Ekonomi Kreatif (KEK) Bantul, Agung Wicaksana menyampaikan, tujuan dari diadakannya konggres ini ialah untuk membentuk ekosistem kriya dimana harapannya Bantul menjadi pusat dari ekosistem tersebut.
Kegiatan Indonesia Crafts Congress 2023 ini nantinya akan membangun jejaring antar pelaku ekonomi kreatif dan antar daerah.
Lebih jauh ia mengatakan, dalam menguatkan kegiatan ekonomi kreatif di Bantul, penting untuk dibangunnya kolaborasi dari berbagai stake holder, mulai dari pemerintah hingga pelaku usaha.
“Tujuannya juga bisa menjalin kerjasama antar daerah, baik dia sebagai pemasok atau pemasar,” kata dia. ****
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com