Beda Bioskop di Amerika Serikat dan Indonesia, Mulai dari Tiket Hingga Lokasi
Namun, Puri mengatakan di tahun 2022 ini, harga tiket bioskop standar sudah naik menjadi US$15 per orang. Tetapi, menurutnya harga ini bisa berbeda-beda tergantung dari bioskop mana yang akan dikunjungi.Sedangkan di Indonesia, mulai dari beberapa tahun sebelum tahun 2022, tiket bioskop dapat dibeli secara daring melalui aplikasi seperti di Traveloka, TIX ID, dan sebagainya, atau pun secara luring di bioskopnya.
Bentuk tiket juga menjadi beda bioskop di Amerika Serikat dan Indonesia. (Foto: YouTube/ Puri Viera)Tetapi, yang membedakan adalah di Indonesia, tiket bioskop yang dibeli baik secara daring maupun luring hanya dapat digunakan untuk tanggal tertentu dan filmnya pun harus sudah ditentukan oleh pembeli.Kemudian untuk bentuk tiketnya, di Amerika Serikat, tepatnya di bioskop bernama IMAX, bentuk tiketnya seperti kertas biasa yang digunakan untuk karcis parkir.Sedangkan di Indonesia, seingat Puri, tiketnya dibuat dari kertas yang tebal.
Kedua, beda bioskop di Amerika Serikat dan Indonesia yang akan dibahas yaitu harga camilan dan minumannya.
Di Amerika Serikat untuk popcorn ukuran kecil harganya US$8 atau sekitar 120 ribu rupiah.Sedangkan minumannya yang berukuran kecil harganya US$7 atau sekitar 105 ribu rupiah.Beda bioskop di Amerika Serikat dan Indonesia ada yang mengenai harga camilan dan minumannya. (Foto: YouTube/ Puri Viera)Nilai rupiah yang tertulis sebelumnya merupakan nilai rupiah yang dikurskan pada tanggal 10 Juli 2022.Harga popcorn berukuran kecil dan minuman di bioskop tersebut tentunya lebih mahal dari Indonesia.