Pendidikan
Beda LoS dan LoG LPDP, Ternyata Ada yang Bukan Merupakan Garansi Final dari Beasiswa Berikut
HARIANE - Bagi yang tertarik dengan beasiswa dari Kementerian Keuangan, beda LoS dan LoG LPDP ini sebaiknya diketahui.
Sebagai informasi, salah satu dari kedua surat tersebut ternyata bukan merupakan garansi final dari beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).
Namun, salah satu surat tersebut ada juga yang merupakan jaminan pendanaan untuk peserta LPDP.
Berikut informasi lengkap terkait dengan beda Letter of Sponsorship (LoS) dan juga Letter of Guarantee (LoG) dari beasiswa LPDP.
Beda LoS dan LoG LPDP
Dihimpun dari akun Instagram resmi LPDP RI, berikut adalah penjelasan mengenai LoS dan LoG supaya bisa tahu perbedaan masing-masing suratnya.
1. LoS
Letter of Sponsorship atau LoS adalah surat keterangan dukungan pendanaan dari LPDP ke penerima beasiswa.
Surat ini diperuntukkan membantu penerima beasiswa mendapatkan LoA Unconditional.