D.I Yogyakarta
Butuh Penanganan Serius, Hingga Juli 2024 Sudah 7 Kecelakaan di Jalur Dlingo-Imogiri
Tim Red 1
Kecelakaan Jalur Tanjakan Kaliurang Dlingo. (foto:Polres Bantul)
Tanjakan Kaliurang misalnya, Arif menggambarkan lokasi rawan itu adalah turunan dan tanjakan yang melewati jembatan Sungai Kaliurang antara wilayah Seropan dan Koripan.
Turunan dan tanjakan baik dari arah Imogiri maupun Dlingo sangat tajam, bahkan tanjakan tersebut juga menikung.
Tingginya potensi kecelakaan di titik itu menurutnya semakin besar karena minimnya penerangan jalan.
Lebih lanjut, Arif menyayangkan perbaikan jalan yang dilakukan pemerintah hingga saat ini belum menyentuh tanjakan Kaliurang. Padahal jalur sisi barat menuju Mangunan dan sisi utara menuju ke Patuk sudah diperbaiki dan diperlebar.
"Imbauan sangat perlu dilakukan untuk kewaspadaan, namun itu bukan solusi permanen," keluhnya. ****