Berita , D.I Yogyakarta

Capai Bobot 600 Kg Begini Penampakan Sapi Kurban Gubernur DIY

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
Sapi kurban Gubernur DIY
Sapi kurban Gubernur DIY di Masjid Gedhe Kauman. (Foto Hariane /Nahikabillah Rabba)

HARIANE - Hari Raya Idul Adha 1444 H ini, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengkubuwono X salah satunya berkurban seekor sapi dengan bobot cukup berat.

Sapi berbobot hingga 600 kg itu diserahkan kepada Masjid Agung Gedhe Kauman Yogyakarta.

Ketua panitia kurban Masjid Agung Gedhe Kauman, Adieb Uswar mengatakan bahwa Sri Sultan Hamengkubuwono X menyumbang sapi jenis jawa atau benggala berpunuk.

"Sapi jenis jawa atau benggala dengan punuk. Kalau bobot prediksi saya bisa sampai 600 kg ya," ujar Adieb kepada Hariane, Rabu, 28 Juni 2023.

Sebagai informasi, sapi kurba Gubernur DIY tersebut disembelih pada Rabu, 28 Juni 2023, dan akan dibagikan kepada warga sekitar.

"Sapi ini akan langsung dibagikan kepada warga dan juga siapapun yang berhak menerima," ujar Adieb.

Adieb juga menjelaskan bahwa setiap tahunya, Sri Sultan HB X selalu menyumbang sapi dengan bobot yang cukup berat ke Masjid Gedhe Kauman Yogyakarta.

Selain 1 ekor sapi kurban ke Masjid Gedhe Kauman, Gubernur DIY juga menyumbang beberapa ekor sapi ke berbagai tempat.

Diantara penerima sapi dari Gubernur DIY yakni Masjid Nurul Haq Sleman, Masjid Pangeran Diponegoro Jogja, Masjid Al Furqon Kulon Progo, Masjid Al Ma'ruf Gunungkidul, dan Masjid Baiturrahman Bantul.

Sementara itu Pada tahun 2023 ini, Masjid Gedhe Kauman Yogyakarta menyembelih 11 ekor sapi.

Selain Gubernur DIY, Titiek Soeharto juga berkurban seekor sapi di Masjid Gedhe Kauman pada Hari Raya Idul Adha tahun ini.

Adapun sapi kurban yang disumbangkan putri Presiden Soeharto itu adalah jenis limosin. ****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Paola Egonu Pimpin Italia Tumbangkan Amerika Serikat 3-0 di Perempat Final VNL 2025

Paola Egonu Pimpin Italia Tumbangkan Amerika Serikat 3-0 di Perempat Final VNL 2025

Kamis, 24 Juli 2025
Ada Pembangunan Drainase, Warga Solo Hindari Ruas Jalan Mojo Karangasem hingga Agustus 2025

Ada Pembangunan Drainase, Warga Solo Hindari Ruas Jalan Mojo Karangasem hingga Agustus 2025

Rabu, 23 Juli 2025
PMI Kulon Progo Jadi Korban Penelepon Misterius yang Tagih Pinjol

PMI Kulon Progo Jadi Korban Penelepon Misterius yang Tagih Pinjol

Rabu, 23 Juli 2025
Polres Kulon Progo berhasil Ungkap Identitas Mayat di Glagah

Polres Kulon Progo berhasil Ungkap Identitas Mayat di Glagah

Rabu, 23 Juli 2025
Terjadi 2 Kecelakaan Maut di Semarang Hari Ini, Pengendara Motor Tewas Tertimpa Truk

Terjadi 2 Kecelakaan Maut di Semarang Hari Ini, Pengendara Motor Tewas Tertimpa Truk

Rabu, 23 Juli 2025
‎Komnas HAM Temui Keluarga Diplomat Kemlu di Bantul, Ini yang Dicari

‎Komnas HAM Temui Keluarga Diplomat Kemlu di Bantul, Ini yang Dicari

Rabu, 23 Juli 2025
Prediksi Italia vs USA di Perempat Final VNL 2025: Italia Unggul Statistik dan ...

Prediksi Italia vs USA di Perempat Final VNL 2025: Italia Unggul Statistik dan ...

Rabu, 23 Juli 2025
Kebakaran Rumah di Menteng Jakpus, Warga Panik Kalang Kabut

Kebakaran Rumah di Menteng Jakpus, Warga Panik Kalang Kabut

Rabu, 23 Juli 2025
Anggota Kodim Tabrak Warga Hingga Tewas, Dandim Bantul: Bukan Mabuk Tapi Buru-buru

Anggota Kodim Tabrak Warga Hingga Tewas, Dandim Bantul: Bukan Mabuk Tapi Buru-buru

Rabu, 23 Juli 2025
Oleng Usai Ditabrak Pickup, Pengendara Viar Tewas dalam Kecelakaan di Jalan Magelang

Oleng Usai Ditabrak Pickup, Pengendara Viar Tewas dalam Kecelakaan di Jalan Magelang

Rabu, 23 Juli 2025