Berita , D.I Yogyakarta

Cegah Aksi Terorisme, FPKT DIY Ajak Masyarakat Ikut Tangkal Faham Radikal

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Cegah Aksi Terorisme, FPKT DIY Ajak Masyarakat Ikut Tangkal Faham Radikal
Sejumlah narasumber dalam acara diskusi bertajuk Smart Bangsaku di Pleret, Bantul, Kamis, 19, September, 2024. Foto/istimewa.

HARIANE - Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) DIY mengajak masyarakat untuk aktif mencegah aksi terorisme dengan bersama-sama menangkal faham radikalisme yang berkembang.

Ajakan tersebut salah satunya gencar dilakukan oleh FKPT DIY melalui acara diskusi bertajuk Smart Bangsaku di Pleret, Bantul, pada Kamis, 19 September 2024.

"Mengapa hal ini perlu dilakukan di Yogyakarta? Karena Yogyakarta ini masyarakatnya datang dari berbagai daerah, bahkan dari berbagai negara, dengan latar belakang yang berbeda," ujar Sekretaris Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) DIY, Dewo Isnu Broto Imam Santoso.

Dewo mengungkapkan bahwa tujuan dari program tersebut adalah untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) tetap hidup dengan mengembangkan nilai-nilai toleransi dan gotong royong.

Selain itu, ia mengajak masyarakat untuk bersama-sama mencegah terjadinya kegiatan radikalisme dan terorisme, baik melalui kegiatan pengajian maupun kegiatan anak-anak di lingkungan pondok.

"Saat ini, media sosial menguasai kehidupan kita. Anak-anak kecil dan remaja yang sedang mencari jati diri sering membuka media sosial. Sementara itu, pihak-pihak beraliran radikal menggunakan media sosial untuk propaganda dan mengembangkan keanggotaannya," jelas Dewo.

Dengan fakta tersebut, lanjut Dewo, FKPT DIY gencar menggelar kegiatan-kegiatan secara rutin sebagai upaya pencegahan, baik di kalangan masyarakat, mahasiswa, maupun pelajar, karena mereka adalah sasaran yang mudah untuk pengembangan faham radikalisme.

"Sekali lagi, banyak teman-teman, mohon maaf, ada di Yogyakarta. Terdapat penangkapan yang terjadi, artinya kami butuh dukungan dari masyarakat. Jika ada tetangga baru yang tidak bersosialisasi, tolong disambangi. Ini yang harus kita sadarkan. Masyarakat harus ikut berpartisipasi mendukung pemerintah dalam mencegah berkembangnya faham radikal dan terorisme. Ini menjadi tanggung jawab kita bersama," ujarnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Minggu, 11 Mei 2025
Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Minggu, 11 Mei 2025
Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Minggu, 11 Mei 2025
Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Minggu, 11 Mei 2025
Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Minggu, 11 Mei 2025
Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Minggu, 11 Mei 2025
Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Minggu, 11 Mei 2025
Update Operasional Haji 1446 H : Jemaah Bergeser dari Madinah ke Makkah Mulai ...

Update Operasional Haji 1446 H : Jemaah Bergeser dari Madinah ke Makkah Mulai ...

Minggu, 11 Mei 2025
Daftar dan Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 12 Mei 2025

Daftar dan Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 12 Mei 2025

Minggu, 11 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Minggu, 11 Mei 2025