Berita

Cek Fasilitas Puncak Haji 2023, Kemenag : Banyak Perubahan, Semoga Jamaah Khusyuk

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
puncak haji 2024
Menag mengecek fasilitas yang akan digunakan jamaah saat puncak haji 2024. (Kemenag)

HARIANE – Menteri Agama (Menag) Yaqut Choli Qoumas melakukan pengecekan kesiapan fasilitas untuk jamaah Indonesia saat puncak haji 2024 berlangsung.

Tidak sendiri, ia mengecek fasilitas di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna) bersama dengan beberapa anggota dari Kemenag, PPIH hingga masyariq.

Dalam pengecekan tersebut, Menag puas dengan berbagai perbaikan yang dilakukan oleh pihak masyariq karena sudah sesuai dengan kontrak yang disepakati.

“Saya sudah melakukan pengecekan, banyak perubahan yang sudah dilakukan oleh pihak Masyariq,” ujar Menag Yaqut dikutip dari Kemenag.

Dengan adanya perbaikan tersebut, Gusmen berharap semoga jamaah haji yang didominasi lansia bisa melakukan ibadah dengan nyaman, aman serta khusyuk.

“Ini bagian dari ikhtiar kita semua memberikan kepuasan kepada jamaah dan membantu kekhusyukan jamaah dalam beribadah haji,” sambung Menag.

Puncak Haji 2024 Semakin Dekat, Jamaah Berangkat ke Arafah Mulai 14 Juni

puncak haji 2024
Potret Menag cek kesiapan fasilitas di Armuzna. (Kemenag)

Hasil pemeriksaan fasilitas puncak haji 2024 antara lain, jumlah toilet semakin banyak, kualitas tenda yang lebih bagus, pendingin udara yang berfungsi dengan baik dan lain sebagainya.

Seperti yang diketahui, Pemerintah Arab saudi menetapkan 1 Zulhijah 1445 H jatuh pada 7 Juni 2024. Ini artinya, wukuf di Arafah akan berlangsung pada 15 Juni 2024.

Karena banyaknya jumlah jamaah haji Indonesia, maka skema pemberangkatan jamaah dari hotel di Makkah menuju ke Arafah akan dimulai pada 14 Juni 2024 secara bertahap.

Setelah melaksanakan sholat maghrib pada hari Arafah, jamaah akan digiring menuju ke Muzdalifah untuk bermalam (mabit).

Ads Banner

BERITA TERKINI

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025
Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Jumat, 25 April 2025
Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Jumat, 25 April 2025
Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Jumat, 25 April 2025
Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Jumat, 25 April 2025
Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Jumat, 25 April 2025
Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Jumat, 25 April 2025
Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Jumat, 25 April 2025
Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Jumat, 25 April 2025
Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Jumat, 25 April 2025