Berita

Ciptakan Regenerasi yang Unggul dan Progresif, Lakut PW IPPNU Sumatera Selatan Digelar

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Lakut PW IPPNU Sumatera Selatan
Lakut PW IPPNU Sumatera Selatan digelar di Palembang. (Foto: Istimewa)

HARIANE - Koordinator Kaderisasi Pimpinan Pusat IPPNU, Agnes Noor Febria terjun langsung dalam Lakut PW IPPNU Sumatera Selatan yang digelar di Kota Palembang.

Latihan Kader Utama yang sering disebut Lakut merupakan pengkaderan formal tertinggi yang dimiliki Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU). 

Dalam Lakut tidak lagi mencetak anggota yang hanya menjadi followers di setiap kegiatan.  Akan tetapi dalam pengkaderan ini output yang dihasilkan adalah leaders yang siap untuk ditempa di berbagai medan pengkaderan nantinya.

“Kader IPNU IPPNU hari ini seharusnya sudah fokus pada cara menuju ke emasan Indonesia 2045, nanti. Pelajar NU seharusnya sudah mulai aktif dan kontributif terhadap isu-isu makro negara, meskipun belum bisa menyumbang secara materil, paling tidak berkontribusi ide untuk menjadi regenerasi yang progresif. Progresif dalam hal pikiran dan gerak yang positif. Bagaimana caranya? Mengikuti Lakut ini adalah caranya," ujar Agnes Noor Febria pada Jumat, 24 November 2023.

Lakut PW IPPNU Sumatera Selatan yang dikawal langsung oleh Koordinator Kaderisasi PP IPPNU ini merupakan Lakut yang diselenggarakan setelah pimpinan wilayah Sumatera Selatan cukup lama vakum dalam kegiatan kaderisasi. 

"Alumni Kader Lakut PW IPPNU Sumsel diharapkan bisa menjadi agent of change bagi Indonesia dan Sumsel khususnya. Menjadi Kader Utama yang mampu mendedikasikan dirinya dengan berkontribusi ide dan gerakan,: lanjut Koordinator Kaderisasi PP IPPNU.

Penerjunan langsung dari Pimpinan Pusat ini menjadi bukti keseriusan dalam pemerataan kaderisasi di seluruh Indonesia.

Dengan mengikuti Lakut bertema 'Optimalisasi Pelajar NU menuju Indonesia Emas 2045', Sekretaris PW IPPNU Sumsel Rekanita Rossiliyana berharap bahwa kader Sumsel dapat menjadi kader yang siap untuk menghadapi tantangan yang ada.

Lakut PW IPPNU Sumatera Selatan. (Foto: Istimewa)

Peserta Lakut datang dari hampir seluruh daerah di Provinsi Sumatera Selatan. Selain itu peserta juga ada yang datang dari provinsi tetangga. 

Jarak antar kabupaten yang tidak dekat, tidak menggentarkan mereka untuk mengikut Pengkaderan ini dengan serius dan bahagia. 

Dengan fasilitas yang cukup mumpuni, peserta Lakut PW IPPNU Sumatera Selatan diharapkan dapat menangkap materi yang dijelaskan oleh pemateri dan menambah ghiroh dalam berkhidmat di organisasi.****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Kulon Progo dukung Perkembangan Industri di Sentolo

Pemkab Kulon Progo dukung Perkembangan Industri di Sentolo

Selasa, 06 Mei 2025
Kulon Progo, Kabupaten dengan Target Sipedet Cantik 100 persen

Kulon Progo, Kabupaten dengan Target Sipedet Cantik 100 persen

Selasa, 06 Mei 2025
TMMD Sengkuyung Kembali digelar di Kabupaten Kulon Progo

TMMD Sengkuyung Kembali digelar di Kabupaten Kulon Progo

Selasa, 06 Mei 2025
Catat! Ini Jadwal Penerbangan Jemaah Haji 2025 Berangkat 8 Mei

Catat! Ini Jadwal Penerbangan Jemaah Haji 2025 Berangkat 8 Mei

Selasa, 06 Mei 2025
Usut Mafia Tanah di Kasihan Bantul, Polda DIY Mulai Lakukan Penyelidikan Tahap Awal

Usut Mafia Tanah di Kasihan Bantul, Polda DIY Mulai Lakukan Penyelidikan Tahap Awal

Selasa, 06 Mei 2025
Matangkan Pengetahuan Beribadah Haji, Ratusan Calon Jamaah Ikuti Manasik Haji

Matangkan Pengetahuan Beribadah Haji, Ratusan Calon Jamaah Ikuti Manasik Haji

Selasa, 06 Mei 2025
Jelang Porda XVII, Begini Progress Persiapan Venue yang Dilakukan Pemkab Gunungkidul

Jelang Porda XVII, Begini Progress Persiapan Venue yang Dilakukan Pemkab Gunungkidul

Selasa, 06 Mei 2025
Kunjungi Gunungkidul, Menteri Perhutanan RI dan Dubes Inggris Tandatangani Kerjasama Perhutanan

Kunjungi Gunungkidul, Menteri Perhutanan RI dan Dubes Inggris Tandatangani Kerjasama Perhutanan

Selasa, 06 Mei 2025
Lagi, 2 Ternak di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks

Lagi, 2 Ternak di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks

Selasa, 06 Mei 2025
Temuan Ulat dalam Paket MBG di SMKN 4 Yogyakarta, Begini Kata Pihak Sekolah

Temuan Ulat dalam Paket MBG di SMKN 4 Yogyakarta, Begini Kata Pihak Sekolah

Selasa, 06 Mei 2025