Berita

Dampak Hujan Deras di Gunungkidul, Sujumlah Pohon Tumbang dan Atap Tersapu Angin Kencang

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Dampak Hujan Deras di Gunungkidul, Sujumlah Pohon Tumbang dan Atap Tersapu Angin Kencang
Petugas TRC BPBD Gunungkidul melakukan penanganan di lokasi terdampak angin kencang. (foto: istimewa)

HARIANE-- Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Gunungkidul Minggu, (23/02/2025) sore tadi. Dampak dari cuaca ini, sejumlah titik dilaporkan mengalami kerusakan karena pihon tumbang dan atap tersapu angin.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul, Purwono mengatakan, adapun hujan deras disertai kilat atau petir dan angin kencang terjadi di hampir seluruh wilayah Gunungkidul. Pihaknya telah menerima laporan dari warga dan TRC BPBD atas sejumlah kejadian.

"Ada beberapa laporan kerusakan akibat cuaca yang demikian (hujan dan angin kencang)," kata Purwono.

Berikut ini daftar kejadian dampak hujan deras dan angin kencang yang terjadi di Gunungkidul : pohon jati tumbang menutup separo Jalan Wonosari-Semanu, Kios Karangsari RT 27/12 Karangrejek, Wonosari rusak tersapu angin.Pohon tumbang menimpa jaringan listrik di Dunggubah2 RT 2/2 Duwet Wonosari, atap SPBU Dunggubah Duwet tersingkap angin.

Pohon tumbang menimpa jaringan listrik Karangduwet 1 Rt 24/10 Krangrejek Wonosari, pohon jati tumbang menutup jalan barat Klinik Multazam. Pohon akasia tumbang menutup jalan barat klinik Multazam, pohon mlinjo menimpa rumah di Dunggubah RT 02/02, pohon tumbang menutup jalan Singkar 2 Wareng danmenimpa kabel listrik.

"Ada 2 kandang dan 6 rumah di Karanggumuk, Kalurahan Karangrejek yang atapnya tertimpa pohon tumbang dan tersingkap angin kencang. Total secara keseluruhan ada 19 titik yang dilaporkan terdampak angin kencang dan hujan deras yang terjadi hingga petang ini," imbuh dia.

Saat ini TRC BPBD Gunungkidul bersama dengan warga masih melakukan penanganan di lokasi terdampak angin dan pohon tumbang. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir dampak serta korban.

"Kalau untuk kerugian totalnya masih dalam pendataan. Rerata kerusakan ringan sekitar Rp 500 ribu pertitiknya," jelasnya.

Selain penanganan perbaikan hingga evakuasi puing-puing dampak angin kencang, tim yang bergerak ke lapamgan juga memberikan banttuan berupa peralafan serta permakanan untuk warga yang terdampak.

Ia menghimbau, cuaca saat ini tidak menentu dan perlu diwaspadai. Peringatan dini dan informasi cuaca menjadi perhatian peningkatan kewaspadaan dan kesiapsiagaan.

Kemudian Pemangkasan pohon lapuk dan cabang berlebih yang menjadikan ancaman jika terjadi angin kencang.

Jika terjadi hujan deras disertai angin kencang untuk menghindari pohon besar, tiang listrik, reklame, daerah rawan longsor dan Daerah Aliran Sungai.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Akibat Hujan Deras, Sungai Bawah Tanah Pantai Baron Meluap, Air Laut Berwarna Coklat

Akibat Hujan Deras, Sungai Bawah Tanah Pantai Baron Meluap, Air Laut Berwarna Coklat

Selasa, 20 Mei 2025
Tujuh Orang Warga Kulon Progo Terima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni

Tujuh Orang Warga Kulon Progo Terima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni

Selasa, 20 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Turun dengan Jumlah Fantastis, ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Turun dengan Jumlah Fantastis, ...

Selasa, 20 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Mulai Merangkak Naik

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Mulai Merangkak Naik

Selasa, 20 Mei 2025
Kementerian Koperasi Jalin MoU dengan Pimpinan Pusat Aisyiyah

Kementerian Koperasi Jalin MoU dengan Pimpinan Pusat Aisyiyah

Selasa, 20 Mei 2025
Dua Puting Beliung Muncul di Tengah Laut Gunungkidul, Pertanda Apa?

Dua Puting Beliung Muncul di Tengah Laut Gunungkidul, Pertanda Apa?

Senin, 19 Mei 2025
Pameran Industri Percetakan Pertama di Indonesia Dihadirkan di Joga, Catat Tanggalnya!

Pameran Industri Percetakan Pertama di Indonesia Dihadirkan di Joga, Catat Tanggalnya!

Senin, 19 Mei 2025
Dampak Cuaca Buruk di Gunungkidul, Sekolah Tergenang Air Hingga Pohon Tumbang

Dampak Cuaca Buruk di Gunungkidul, Sekolah Tergenang Air Hingga Pohon Tumbang

Senin, 19 Mei 2025
Pelaku Perusak Makam Milik Warga non-Muslim Ditangkap, Remaja Usia 16 Tahun

Pelaku Perusak Makam Milik Warga non-Muslim Ditangkap, Remaja Usia 16 Tahun

Senin, 19 Mei 2025
Tanggapan Bupati Abdul Halim Muslih Soal Perusakan Makam non-Muslim di Bantul: Orang Nggak ...

Tanggapan Bupati Abdul Halim Muslih Soal Perusakan Makam non-Muslim di Bantul: Orang Nggak ...

Senin, 19 Mei 2025