Olahraga , Pilihan Editor , Headline

David de Gea Kembali Tampil Gemilang Sebagai Tembok Tangguh Mancester United

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
David de Gea Kembali Tampil Gemilang Sebagai Tembok Tangguh Mancester United
David de Gea berhasil menjadi tembok tangguh Manchester United dan berkali-kali melakukan penyelamatan gemilang dari tekanan pemain Bretford. (Foto: Instagram/degea_worlwide)
HARIANE - David de Gea kembali menjadi tembok tangguh di lapangan kala mengantarkan timnya meraih 3 poin dalam laga Brenford Vs Manchester United, Kamis 20 Januari 2022 dini hari.
Penampilan apik David de Gea dalam kemenangan 1-3 di pekan ke-23 lanjutan Premier League 2021/2022 menuai pujian sebagai tembok tangguh pertahanan Man United.
Harus diakui, di tengah buruknya catatan permainan Manchester United saat ini, hanya segelintir pemain yang mampu menunjukkan penampilan terbaiknya. Dari sedikit pemian tersebut, de Gea menjadi pemain paling konsisten sebagai tembok tangguh mengawal gawang Man United.
BACA JUGA : Injak Usia 37 Tahun, Cristiano Ronaldo Beri Sinyal Kapan Waktunya Pensiun dari Sepakbola
Bertandang ke 166 Lionel Road North markas Brenford, Manchester United diwajibkan meraih kemenangan jika ingin terus menjaga asa masuk 4 besar atau zona Liga Champion. Pasalnya, tim pesaing seperti Arsenal, Tottenham Hotspurs dan West Ham sedang menunjukkan laju positif belakangan ini.
Bek legendaris Man United dan Timnas Inggris, Rio Ferdinand yang bertugas sebagai pundit di BT Sport memuji David de Gea sebagai tembok tangguh dan kiper terbaik yang bermain di liga Inggris saat ini.
"Tanpa De Gea mungkin Man United akan kemasukan dua atau tiga gol. Dia seperti tembok bata yang tangguh. Saya sudah berapa kali duduk di sini dan mengatakan itu," ujar Ferdinand.
Pujian tak hanya datang dari mantan rekan setim de Gea di Man United, sebab manajer lawan, Thomas Frank juga menyatakan jika kiper 31 tahun itu tampil sebagai tembok tangguh yang membuat timnya kesulitan mengubah peluang emas menjadi gol.
"Ini adalah salah satu malam terbaiknya. Permainan yang luar biasa dari David de Gea. Jika kita mendapatkan peluang itu lagi (dan lawannya bukan de Gea) seseorang akan masukkan bola ke gawang," ujarnya.
"Intensitas permainan kami membunuh mereka. Di babak pertama, kami menunjukkan bahwa kami bermain dengan cara Brentford," lanjutnya.
Menurut mereka, De Gea layak mendapat kesempatan untuk mencatatkan lebih banyak clean sheet dibanding para kiper United yang tercatat dalam sejarah klub.
BACA JUGA : Ronaldo: Rangnick Butuh Waktu Benahi Manchester United
David de Gea memiliki penyelamatan terbanyak di Premier Leage musim ini. Hal itu bisa dilihat dari statistik yang ditunjukkan dalam gol yang diharapkan untuk kedua belah pihak dengan Brentford di 2,74 xG dan Man United hanya 1,98 xG.
Sejauh ini, de Gea berhasil mencatatkan rata-rata penyelamatan sebesar 72 persen dalam setiap pertandingan. sementara rata-rata penyelamatan dari tendangan penalti mencapai 60 persen.****
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB
Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Jumat, 17 Januari 2025 18:42 WIB
Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Jumat, 17 Januari 2025 16:55 WIB
Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Jumat, 17 Januari 2025 15:54 WIB