Berita , Nasional
Debat Pertama Capres Pemilu 2024, Kritik Pedas Anies Soal Penegakan Hukum di Indonesia
HARIANE - Debat pertama capres Pemilu 2024 digelar hari ini Selasa, 12 Desember 2023 di KPU mulai pukul 19.00.
Debat pertama ini mengadu gagasan yang dimiliki oleh masing-masing capres sesuai dengan tema yang diangkat yaitu soal pemerintahan, hukum, hak asasi manusia, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Debat dimulai dengan para capres dari nomor urut satu hingga tiga menyampaikan visi dan misinya terkait dengan tema.
Masing-masing capres diberi waktu selama empat menit untuk menyampaikan gagasannya tanpa disela.
Anies Baswedan sebagai capres nomor urut satu mendapat kesempatan untuk menyampaikan visi dan misinya di giliran pertama.
Di depan para pendukung dan moderator, Anies menyinggung soal penegakan hukum di Indonesia yang menurutnya saat ini masih tajam ke bawah dan tumpul ke bawah.
Ia juga mengkritik keras soal penegakan hukum di Indonesia yang diatur oleh penguasa.
"Banyak aturan ditekuk sesuai dengan kepentingan yang sedang memegang kekuasaan apakah ini akan diteruskan? Tidak. Ini harus diubah," ujarnya.
Anies juga dengan santai menyebut sosok Gibran Rakabuming Raka yang menjadi cawapres dari generasi milenial.
Sementara menurutnya, banyak generasi milenial lainnya yang mendapat perlakuan tidak sesuai aturan hukum ketika memberikan kritikan.
"Tetapi ada ribuan milenial, generasi Z yang peduli pada anak-anak bangsa yang peduli pada mereka yang termarginalkan, ketika mereka mengungkapkan pendapat, ketika mereka mengkritik pemerintah justru mereka sering dihadapi dengan kekerasan, dihadapi dengan benturan dan bahkan gas air mata," terangnya.
Anies Baswedan juga menyinggung soal kasus KDRT yang dialami oleh Mega Suryani Dewi, korban pembunuhan oleh suaminya sendiri di Bekasi pada September lalu.