Berita

Demi Top Up Game di Timezone, Pecatan PNS Nekat Lakukan Penipuan Lelang Fiktif

profile picture Ariq Fajar
Ariq Fajar
Demi Top Up Game di Timezone, Pecatan PNS Nekat Lakukan Penipuan Lelang Fiktif
Tersangka kasus penipuan lelang fiktif demi top up game di Timezone yang ditangkap Polresta Yogyakarta (Foto: Hariane/Ariq Fajar)

HARIANE - Demi Top Up Game di Timezone, seorang pria asal Kebumen berinisial BS (56) melakukan penipuan dengan modus lelang fiktif kendaraan roda 4 dan roda 2.

Kasubnit 11 Satreskrim Polresta Yogyakarta Ipda Albertus Bagas Satria mengungkapkan jika uang hasil penipuan yang dilakukan BS dilakukan untuk kepentingan pribadi.

“Untuk top up game di Timezone itu, menurut keterangan terduga pelaku untuk bermain game anaknya,” ujar Albertus Bagas pada konferensi pers di Mapolresta Yogyakarta, 25 Juli 2023.

Kepada polisi, BS mengaku jika ia merupakan pecatan PNS di Mahkamah Agug (MA) yang telah dipecat pada tahun 2018.

Namun, polisi masih menyelidiki lebih lanjut apakah benar jika BS pernah bekerja di MA.

Dalam melancarkan aksinya, BS mengiming-iming korban dengan kendaraan hasil lelang dari kantor MA yang ditawarkan dengan harga murah sehingga korban tertarik.

Kepada korban, BS mengaku jika ia masih bekerja di kantor MA agar korban percaya pada dirinya.

Korban yang tertarik untuk membeli kendaraan murah kemudian mentransfer uang ke rekening BS.

Adapun jenis kendaraan yang ditawarkan dalam lelang fiktif tersebut diantaranya, mobil Avanza, sepeda motor Nmax, Vario dan Win.

Namun, saat korban menagih barang yang ditawarkan, BS terus mengulur waktu dan tidak menyerahkan barang kepada korban.

“Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, kita dapat menyimpulkan bahwa kerugian dari korban mencapai Rp. 47.700.000,” jelas Albertus Bagas kepada wartawan.

Kerugian Rp 47 juta tersebut baru dari satu korban, polisi menyebutkan jika masih ada korban lain dari lelang fiktif yang dilakukan BS di Yogyakarta.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hasil Evaluasi BPKP DIY, Pemkab Bantul Diminta Perluas Jangkauan Program

Hasil Evaluasi BPKP DIY, Pemkab Bantul Diminta Perluas Jangkauan Program

Senin, 12 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Senin, 12 Mei 2025
Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Senin, 12 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Senin, 12 Mei 2025
Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Minggu, 11 Mei 2025
Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Minggu, 11 Mei 2025
Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Minggu, 11 Mei 2025
Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Minggu, 11 Mei 2025
Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Minggu, 11 Mei 2025
Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Minggu, 11 Mei 2025