Berita , Nasional
Demo Perppu Cipta Kerja Hari ini Dilakukan Serentak di 5 Kota Besar, Ini Tuntutannya
HARIANE – Demo Perppu Cipta Kerja hari ini Selasa, 28 Februari 2023 rencananya akan dilakukan serentak di lima kota besar yang ada di Indonesia.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, aksi penolakan Perppu Cipta Kerja akan terjadi di Jakarta, Surabaya, Bandung, Makassar dan Medan.
Di Jakarta, demo Perppu Ciptaker dimulai pukul 10.00 WIB dan berlokasi di Senayan atau lebih tepatnya di depan gedung DPR/MPR RI.
Sementara demo Perppu Cipta Kerja di Surabaya dilakukan di depan Gedung Grahadi dan dimulai pukul 10.00 WIB.
Sedangkan aksi penolakan Perppu Ciptaker di Bandung berlokasi di Gedung Sate, Jalan Diponegoro Nomor 22 Citarum, Bandung Wetan dan dimulai pukul 12.00 WIB.
Di Makassar, aksi penolakan Perppu Cipta Kerja berlangsung di fly over dan DPRD Provinsi pukul 14.00 WITA.
Yang terakhir, demo Perppu Ciptaker di Medan dimulai pukul 10.00 WIB dan berlokasi di Tugu Pos Medan.
Tuntutan Demo Perppu Cipta Kerja Hari ini Selasa 28 Februari 2023
Berdasarkan informasi yang didapatkan dari akun Twitter YLBHI, tuntutan demo Perppu Ciptaker hari ini adalah agar Jokowi mencabut Peraturan Pemerintah Pengganti UU yang dianggap bermasalah tersebut.
YLBHI juga menyebutkan bahwa Perppu Ciptaker yang ditetapkan oleh pemerintah pada 30 Desember 2022 tersebut merugikan buruh dengan 3 alasan berikut :
1. Hubungan Kerja