Berita , Jateng

Detik-detik Kecelakaan Kereta Api Vs Truk di Semarang, Sebabkan Ledakan Besar

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan kereta api vs truk di Semarang
Detik-detik kecelakaan kereta api vs truk di Semarang viral di sosial media. (Instagram/kejadiansmg)

HARIANE – Video detik-detik kecelakaan kereta api vs truk di Semarang pada hari ini Selasa, 18 Juli 2023 viral di media sosial.

Insiden kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 19.50 WIB tersebut bahkan sampai menyebabkan kebakaran di sekitar lokasi kejadian.

Berdasarkan video yang beredar, sejumlah warga terlihat panik dan berteriak saat kereta api menghantam badan truk.

Kronologi Kecelakaan Kereta Api Vs Truk di Semarang

Berdasarkan video yang diunggah oleh akun Instagram @kejadiansmg, kecelakaan kereta api vs truk di Semarang disaksikan oleh sejumlah warga yang berada di sekitar lokasi.

Badan truk trailer yang belum sepenuhnya melewati perlintasan kereta api, dihantam oleh kereta api yang melintas.

Mirisnya lagi, bagian depan dan belakang truk trailer tersebut bahkan sampai terlepas akibat terseret oleh kereta.

Tak sampai disitu saja, usai dihantam oleh kereta api, terjadi ledakan hebat dari truk trailer yang berhasil membuat warga sekitar histeris.

Terdengar suara teriakan warga sekitar yang kebetulan berada di lokasi saat terjadi insiden kecelakaan di perlintasan kereta api Jalan Madukoro Semarang Indah.

kecelakaan kereta api vs truk di Semarang
Kereta api berhenti usai terjadi ledakan yang diduga berasal dari badan truk. (Instagram/kejadiansmg)

Setelah meledak dan berhasil menyeret badan truk hingga beberapa meter, kereta api Brantas akhirnya berhenti tepat di tengah jembatan yang tak jauh dari lokasi kecelakaan.

Beberapa saat usai kecelakaan, kobaran api yang disinyalir keluar dari badan truk terlihat masih berkobar di tengah jembatan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Minggu, 27 April 2025
Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Minggu, 27 April 2025
Menyisiri Pantai Kayu Arum, Hidden Gem di Gunungkidul yang Cocok untuk Melepas Penat

Menyisiri Pantai Kayu Arum, Hidden Gem di Gunungkidul yang Cocok untuk Melepas Penat

Minggu, 27 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 April 2025 Stabil, Berikut Info Lengkapnya

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 April 2025 Stabil, Berikut Info Lengkapnya

Minggu, 27 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Minggu, 27 April 2025
Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sabtu, 26 April 2025
Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Sabtu, 26 April 2025
Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Sabtu, 26 April 2025
Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Sabtu, 26 April 2025
4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

Sabtu, 26 April 2025