Berita , Nasional

Dijenguk Jokowi, Begini Kondisi Luhut Pandjaitan Usai Jalani Perawatan di Singapura

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kondisi Luhut Pandjaitan
Begini kondisi Luhut Pandjaitan yang sampai saat ini masih menjalani proses pemulihan di Singapura. (Instagram/luhut.pandjaitan)

HARIANE – Kondisi Luhut Pandjaitan, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, dikabarkan berangsur membaik usai menjalani pemulihan di Singapura.

Sebagai tambahan informasi, pada 10 Oktober 2023 Luhut dibawa ke Singapura untuk menjalani recovery pasca mendapatkan perawatan di RS Medistra dan RSPAD Gatot Subroto.

Beberapa waktu setelahnya, beredar foto Luhut sakit diranjang rumah sakit lengkap dengan berbagai alat medis yang menempel di tubuhnya.

Mengetahui hal tersebut, pria yang sering dipanggil dengan sebutan Opung tersebut kemudian membuat video bantahan di akun Instagram miliknya pada 17 Oktober 2023.

Tak lama kemudian kembali beredar spekulasi kalau Luhut Pandjaitan mundur dari jabatannya. Dan lagi-lagi, ia membantah kabar tersebut dan menyatakan akan segera kembali ke Indonesia.

Dijenguk Jokowi, Kini Kondisi Luhut Pandjaitan Berangsur Membaik

Sabtu, 4 November 2023 Luhut membagikan potret saat dirinya dijenguk oleh Presiden Jokowi, Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan beberapa menteri lainnya.

Luhut mengaku, kunjungan Jokowi dan Ma’ruf Amin ditengah masa pemulihan membuat dirinya semakin bersemangat.

“Rasanya seperti mendapat tambahan energi dan semangat untuk pulih kembali,” ujarnya seperti dalam unggahan Instagram @luhut.pandjaitan.

Selain diperbolehkan menerima kunjungan, kondisi Luhut Pandjaitan yang berangsur membaik juga ditandai dengan dibolehkannya ia memegang ponsel untuk memeriksa pekerjaannya sebagai menteri.

Dalam unggahan tersebut, Luhut memang tampak sedikit berbeda dari biasanya karena rambutnya hampir memutih seluruhnya.

Hal tersebut tentu berbeda dengan unggahan foto lainnya di Instagram yang memperlihatkan rambutnya yang hitam legam.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB