Olahraga

Dipilih Secara Aklamasi, Sunaryanta Dilantik Jadi Ketua Tarung Derajat DIY

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Ketua tarung derajat diy
Pelantikan Sunaryanta sebagai Ketua Tarung Derajat DIY, Sabtu, 15 Februari 2025. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE – Menjelang berakhirnya masa jabatan sebagai Bupati Gunungkidul, Sunaryanta dilantik sebagai Ketua Tarung Derajat DIY pada Sabtu, 15 Februari 2025.

Sunaryanta dilantik dalam Musyawarah Daerah Keluarga Olahraga Tarung Derajat DIY di Kantor KONI DIY.

Ia terpilih sebagai Ketua Tarung Derajat DIY periode 2025-2029 secara aklamasi oleh Pengurus Kabupaten/Pengurus Kota (Pengkab/Pengkot) se-DIY.

Menurut Sunaryanta, olahraga tarung derajat belum sepenuhnya dikenal oleh masyarakat, termasuk di DIY.

Terkait hal itu, ia ingin cabang olahraga ini lebih dikenal masyarakat luas, terutama melalui citra positif yang dapat ditunjukkan, seperti kemampuan dan prestasi para atletnya.

“Masyarakat mengenal silat karena dicitrakan. Saya berharap ke depannya tarung derajat juga dicitrakan sejalan dengan perkembangan teknologi yang ada. Kalau tidak dicitrakan, nanti kalah dengan yang lain,” kata Sunaryanta.

“Kalau masyarakat sudah mengenal, mudah-mudahan tarung derajat semakin banyak peminatnya,” sambungnya.

Saat disinggung mengenai target yang ingin dicapai selama menjabat sebagai ketua, ia masih enggan menyebutkan.

Namun, ia memastikan bahwa ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) yang akan digelar di Gunungkidul pada 2025 akan dipersiapkan semaksimal mungkin.

“Sambil berjalan, akan dikoordinasikan dengan pengurus yang lain,” terangnya.

Terkait hal itu, ia berharap para pelatih dalam membina atlet dapat menyesuaikan dengan perkembangan saat ini, termasuk dalam mengasah mental, moral, dan kedisiplinan para atlet.

Selain itu, ia juga berharap para pelatih dapat menanamkan kepada anak didik pentingnya konsistensi dalam menekuni bidang olahraga ini serta mengejar cita-cita. Sebab, menurutnya, masa depan olahraga ini ada di tangan generasi muda.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Sabtu, 19 April 2025
Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Sabtu, 19 April 2025
Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Sabtu, 19 April 2025
Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025