Berita , D.I Yogyakarta

Diskominfo Kejar Target Pemasangan Wifi Gratis di Sleman, Masih Ada 46 Titik Belum Rampung

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Wifi gratis di sleman
Pemkab Sleman targetkan wifi gratis tiap padukuhan selesai Oktober 2023. (Ilustrasi: Freepik/freepik)

HARIANE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) mengejar target pemasangan WiFi gratis di Sleman untuk setiap padukuhan.

Pemasangan WiFi gratis ini ditargetkan rampung di bulan Oktober 2023 ini yang masih menyisakah 46 padukuhan.

Sebab tealisasi hingga bulan Juli ini sudah ada 1.166 titik WiFi gratis di Sleman yang telah terpasang dari total 1.212 padukuhan.

"46 padukuhan ini akan dipasang dengan danais. Target selesai bulan Oktober 2023," kata Sekretaris Dinas Kominfo, Purwati, Selasa, 11 Juli 2023.

Purwati mengatakan, danais dari Pemda DIY ada yang dialokasikan untuk program pengembangan digital masyarakat sehingga bisa untuk pemasangan WiFi gratis di padukuhan.

Danais tersebut dimungkinkan turun antara bulan Agustus-September, sehingga bulan Oktober nanti diharapkan sudah bisa dimanfaatkan untuk pemasangan internet gratis di padukuhan yang kini belum terpasang. 

Menurut data, 46 padukuhan yang akan dipasang akses wifi gratis menggunakan Danais berada di dua Kapanewon yaitu Tempel dan Turi.

"Anggaran dari Provinsi turun Agustus atau September. Jadi targetnya Oktober ini segera mungkin selesai," jelasnya.

Program wifi gratis untuk setiap padukuhan itu pemasangannya menggunakan dua cara, yaitu berlangganan dengan perusahaan Internet Service Provider (ISP), terutama di wilayah perkotaan yang sudah ada jaringan internet.

Cara lainnya adalah dengan membangun infrastruktur berupa menara ataupun fiber optic yang mana langkah ini dilakukan bagi wilayah pedesaan, terutama area blank spot yang belum memiliki akses jaringan internet. 

"Jadi kami pasang jaringan sendiri, jika ISP tidak mau ke sana. Biasanya area-area blanspot. Kami menarik (jaringan) dari Kecamatan atau Kalurahan. Ada juga yang wilayahnya susah (Jaringan internetnya), kami pakai FO," ujarnya. 

Seiring dengan menyelesaikan program pemasangan WiFi gratis di padukuhan, sambung Purwati, pihaknya juga akan melakukan survey atau monitoring ke titik yang sudah terpasang free wifi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Sabtu, 05 April 2025
Pemancing Asal Semarang Jatuh Dari Tebing Di Pantai Gunungkidul

Pemancing Asal Semarang Jatuh Dari Tebing Di Pantai Gunungkidul

Sabtu, 05 April 2025
Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Jumat, 04 April 2025
7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

Jumat, 04 April 2025
Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Jumat, 04 April 2025
3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

Jumat, 04 April 2025
Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Jumat, 04 April 2025
Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Jumat, 04 April 2025
Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Jumat, 04 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 04 April 2025