Berita , D.I Yogyakarta

DPC PDIP Bantul Gelar Kerja Bakti di 17 Kapanewon Bersihkan Saluran Air

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
DPC PDIP Bantul Gelar Kerja Bakti di 17 Kapanewon Bersihkan Saluran Air
DPC PDIP Bantul menggelar acara bersih-bersih saluran air di 17 titik wilayah Kabupaten Bantul pada Minggu, 14 Januari 2024. (Foto: Istimewa)

HARIANE - Para kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menggelar acara kerja bakti di Bantul yang dipimpin oleh Ketua DPC PDIP Bantul Joko Purnomo.

Kerja bakti bersih saluran irigasi itu dilakukan pada Minggu, 14 Januari 2024 di sejumlah kapanewon di Kabupaten Bantul. 

Joko mengungkapkan kegiatan tersebut masih dalam rangkaian peringatan HUT PDIP ke-51. 

"Di wilayah Kabupaten Bantul kita Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan bersama dengan PAC Ranting PDI Perjuangan se-Kabupaten Bantul menyelenggarakan bersih-bersih saluran drainase di tempat-tempat yang padat penduduk, serta membersihkan saluran irigasi sekunder, kuarter, dan tersier yang ada di wilayah pertanian yang ada di Kabupaten Bantul," jelas Joko yang juga merupakan Wakil Bupati Bantul. 

Kegiatan bersih-bersih ini dilakukan di 17 titik yang tersebar di 17 kapanewon Kabupaten Bantul yang bertujuan untuk membersihkan saluran drainase di kawasan penduduk sebagai langkah untuk menghadapi musim hujan. 

DPC PDIP Bantul Gelar Kerja Bakti di 17 Kapanewon Bersihkan Saluran Air
Pembersihan saluran drainase oleh DPC PDIP Bantul untuk cegah luapan air. (Foto: Istimewa)

Joko menjelaskan pentingnya membersihkan saluran drainase yang kotor karena dikhawatirkan bisa menimbulkan bencana ketika terjadi luapan air yang besar. Drainase yang bersih bisa membuat air mengalir hingga ke hilir dengan lebih cepat, kata Joko. 

Tidak hanya diikuti oleh kader PDIP di Bantul, kegiatan kerja bakti ini diungkap Joko juga antusias diikuti oleh masyarakat. 

"Dan dalam kegiatan ini kami sangat berterima kasih, bangga, dan berbahagia karena mendapatkan dukungan dari masyarakat yang ikut ramai-ramai bersama-sama gotong royong membersihkan saluran drainase terutama di wilayah Kapanewon Kasihan, Kapanewon Sewon, Kapanewon Banguntapan yang memang di situ wilayahnya sangat padat dengan penduduk," ungkap Ketua DPC PDIP Bantul itu. 

Selain membersihkan saluran drainase untuk mencegah luapan air, kegiatan PDIP di Bantul juga bertujuan untuk membersihkan saluran irigasi di area pertanian. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025
Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Jumat, 25 April 2025
Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Jumat, 25 April 2025
Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Jumat, 25 April 2025
Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Jumat, 25 April 2025
Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Jumat, 25 April 2025
Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Jumat, 25 April 2025
Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Jumat, 25 April 2025
Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Jumat, 25 April 2025
Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Jumat, 25 April 2025