Gaya Hidup

EXO Trending di Twitter, Rayakan Anniversary ke-11 dengan Fanmeeting

profile picture Fatimah Nuraini
Fatimah Nuraini
EXO Trending di Twitter
EXO trending di Twitter usai merayakan anniversary ke-11. (Foto: Instagram/@weareone.exo)

HARIANE – Salah satu boy grup asal Korea Selatan, EXO trending di Twitter usai menggelar fanmeeting pada Sabtu, 8 April 2023.

Tentunya acara tersebut menarik minat penggemar di seluruh dunia serta berhasil mengobati rindu yang dirasakan oleh para EXO-L.

Dalam acara jumpa penggemar tersebut, Suho, Xiumin, Baekhyun, Chen, Chanyeol, D.O., Kai, dan Sehun kembali berkumpul bersama, menari, bernyanyi, bermain game, hingga menyapa para penggemar yang hadir.

Antusias para EXO-L dapat dilihat dari beramai-ramainya komentar serta tanggapan terkait kembalinya idola kesayangan mereka hingga menempatkan EXO menjadi trending berturut-turut di Twitter.

Antusias Penggemar membuat EXO Trending di Twitter

Usai ditelusuri lebih lanjut, penyebab EXO trending di Twitter lantaran boy grup asal Korea Selatan tersebut tengah merayakan anniversary ke-11.

Dalam rangka momen spesial tersebut, EXO menggelar fanmeeting pada 8-9 April 2023 sebagaimana dilansir dari Instagram EXO.

Fanmeeting tersebut bertajuk EXO' CLOCK yang digelar di KSPO Dome, Olympic Park, Seoul.

Sejumlah cuplikan video fanmeeting pun beredar di Twitter yang menampilkan para member EXO membawakan beberapa lagu hits mereka seperti Love Me Right, Don't go, Love Shot, dan lainnya.

Pasalnya, 11 tahun bukan waktu yang singkat bagi sebuah grup K-Pop sehingga menjadikan fanmeeting anniversary ini sangat spesial bagi para fans EXO yang dikenal dengan julukan EXO-L.

Kebahagiaan para EXO-L pun dicurahkan melalui postingan-postingan di Twitter hingga membuat EXO menjadi trending topik pembicaraan.

"HAPPY ANNIVERSARY KE 11 EXO KU," tulis aku Twitter @andifirdaaaa.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025
Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Senin, 28 April 2025
Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Senin, 28 April 2025
Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Senin, 28 April 2025
Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Senin, 28 April 2025
Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Senin, 28 April 2025