Gaya Hidup

EXO Trending di Twitter, Rayakan Anniversary ke-11 dengan Fanmeeting

profile picture Fatimah Nuraini
Fatimah Nuraini
EXO Trending di Twitter
EXO trending di Twitter usai merayakan anniversary ke-11. (Foto: Instagram/@weareone.exo)

HARIANE – Salah satu boy grup asal Korea Selatan, EXO trending di Twitter usai menggelar fanmeeting pada Sabtu, 8 April 2023.

Tentunya acara tersebut menarik minat penggemar di seluruh dunia serta berhasil mengobati rindu yang dirasakan oleh para EXO-L.

Dalam acara jumpa penggemar tersebut, Suho, Xiumin, Baekhyun, Chen, Chanyeol, D.O., Kai, dan Sehun kembali berkumpul bersama, menari, bernyanyi, bermain game, hingga menyapa para penggemar yang hadir.

Antusias para EXO-L dapat dilihat dari beramai-ramainya komentar serta tanggapan terkait kembalinya idola kesayangan mereka hingga menempatkan EXO menjadi trending berturut-turut di Twitter.

Antusias Penggemar membuat EXO Trending di Twitter

Usai ditelusuri lebih lanjut, penyebab EXO trending di Twitter lantaran boy grup asal Korea Selatan tersebut tengah merayakan anniversary ke-11.

Dalam rangka momen spesial tersebut, EXO menggelar fanmeeting pada 8-9 April 2023 sebagaimana dilansir dari Instagram EXO.

Fanmeeting tersebut bertajuk EXO' CLOCK yang digelar di KSPO Dome, Olympic Park, Seoul.

Sejumlah cuplikan video fanmeeting pun beredar di Twitter yang menampilkan para member EXO membawakan beberapa lagu hits mereka seperti Love Me Right, Don't go, Love Shot, dan lainnya.

Pasalnya, 11 tahun bukan waktu yang singkat bagi sebuah grup K-Pop sehingga menjadikan fanmeeting anniversary ini sangat spesial bagi para fans EXO yang dikenal dengan julukan EXO-L.

Kebahagiaan para EXO-L pun dicurahkan melalui postingan-postingan di Twitter hingga membuat EXO menjadi trending topik pembicaraan.

"HAPPY ANNIVERSARY KE 11 EXO KU," tulis aku Twitter @andifirdaaaa.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Dekranasda Kulon Progo Dukung Pengoptimalan Produk Kerajinan Lokal

Dekranasda Kulon Progo Dukung Pengoptimalan Produk Kerajinan Lokal

Rabu, 16 Juli 2025
Ditabrak Pemuda di Jalan Baron, Kakek dan Nenek di Gunungkidul Dilarikan ke Rumah ...

Ditabrak Pemuda di Jalan Baron, Kakek dan Nenek di Gunungkidul Dilarikan ke Rumah ...

Rabu, 16 Juli 2025
229 Kasus HIV/AIDS di Kulon Progo, Pemkab Genjot Edukasi ke Sekolah

229 Kasus HIV/AIDS di Kulon Progo, Pemkab Genjot Edukasi ke Sekolah

Rabu, 16 Juli 2025
WA Bupati Kulon Progo Kena Retas, Uang Puluhan Juta Lenyap: Pelaku Diduga dari ...

WA Bupati Kulon Progo Kena Retas, Uang Puluhan Juta Lenyap: Pelaku Diduga dari ...

Selasa, 15 Juli 2025
Isu Oplosan Beras Premium, Toko Modern di Kulon Progo Tarik Produk dari Rak ...

Isu Oplosan Beras Premium, Toko Modern di Kulon Progo Tarik Produk dari Rak ...

Selasa, 15 Juli 2025
Panen 7 Ton Per Hektare, Padi Organik Sembada Merah Sleman Tembus Rekor Nasional

Panen 7 Ton Per Hektare, Padi Organik Sembada Merah Sleman Tembus Rekor Nasional

Selasa, 15 Juli 2025
Upaya Tekan Angka Stunting di Gunungkidul, Ratusan Pasang Ayam Dibagikan ke Masyarakat

Upaya Tekan Angka Stunting di Gunungkidul, Ratusan Pasang Ayam Dibagikan ke Masyarakat

Selasa, 15 Juli 2025
Tekan Inflasi dan Jaga Kestabilan Harga Bapok, Pemkab Gunungkidul Gelar Pasar Murah

Tekan Inflasi dan Jaga Kestabilan Harga Bapok, Pemkab Gunungkidul Gelar Pasar Murah

Selasa, 15 Juli 2025
Dukung Program MBG Presiden Prabowo, Muhammadiyah Resmikan 21 SPPG

Dukung Program MBG Presiden Prabowo, Muhammadiyah Resmikan 21 SPPG

Selasa, 15 Juli 2025
365 Eks Karyawan PT MTG Terima Pencairan JHT, Total Capai Rp9,3 Miliar

365 Eks Karyawan PT MTG Terima Pencairan JHT, Total Capai Rp9,3 Miliar

Selasa, 15 Juli 2025