HARIANE - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengikuti event lari bertajuk Friendship Run di Kota Yogyakarta, 9 Juli 2023.
Di acara ini, Ganjar menyelesaikan lari sejauh 5 kilometer bersama seribu pelari yang mengitari kawasan wisata Malioboro dan sekitarnya.
Ganjar memuji masyarakat Yogyakarta yang menurutnya totalitas saat mengikuti event semacam ini.
"Setiap kali saya ikut lomba lari di Jogja pesertanya totalitas, tadi bahkan ada pelari yang pakai baju batik saya kira lagi kondangan," ujar Ganjar kepada wartawan di Benteng Vredeburg, 9 Juli 2023.
Kegiatan lari Friendship Run ini digelar untuk menyambut event Borobudur Marathon yang akan digelar November 2023.
Lokasi start dan finish acara lari ini berada di Benteng Vredeburg yang berada sekitar kawasan Malioboro.
Di lokasi start, Ganjar Pranowo melepas ratusan pelari etape pertama dengan diiringi pertunjukan drum band dari Universitas Negeri Yogyakarta.
Usai melepas etape pertama, ia kemudian ikut berlari pada etape kedua bersama ratusan pelari lainnya.
Ganjar kemudian menyelesaikan lari 5 kilometer dengan durasi sekitar 50 menit.
Usai lari, Ganjar juga melakukan foto bersama dengan pelari lain yang terlihat antusias.
"Semua peserta sangat bersemangat, apalagi ditambah cuaca Jogja yang saat ini sangat cerah," ujar Ganjar Pranowo usai menyelesaikan lari 5 kilometer.
Ganjar mengungkapkan kegiatan lari seperti ini bagus untuk memperkenalkan pariwisata Yogyakarta dan sekitarnya.