Berita , D.I Yogyakarta

Harga Gula Pasir di Sleman Naik, Bupati Akan Tambah Kuota Pasar Murah

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Harga Gula Pasir di Sleman Naik, Bupati Akan Tambah Kuota Pasar Murah
Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo jelaskan soal harga gula pasir di Sleman naik. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Harga gula pasir di Sleman mengalami lonjakan selama beberapa pekan terakhir.

Terbaru, harga gula pasir berkisar Rp 15 ribu hingga Rp 16 ribu per kilogram di mana rentang harga tersebut berpeluang semakin tinggi di tingkat pengecer.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyampaikan telah memerintahkan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) untuk menambah kuota reduksi biaya distribusi di pasar murah yang terus bergulir.

"Kemarin dalam rapat terbatas saya sampaikan untuk solusi cepatnya kita tambah dulu kuota gula pasir di pasar murah yang kita lakukan di tiap kapanewon itu. Awalnya per kapanewon itu 1,2 ton, kita tambah menjadi 2 ton. Adanya reduksi biaya distribusi yang kita berikan sehingga harga jual bisa jauh di bawah harga pasar," kata Kustini, Rabu, 2 November 2023.

Kustini menyebut variasi jenis gula serta berbagai merk penyedia memang sangat banyak yang beredar.

Atas hal itu nantinya dibutuhkan koordinasi lebih lanjut untuk menentukan langkah yang diambil termasuk dalam pelaksanaan pasar murah mendatang.

"Karena kondisinya seperti itu, nanti kita lihat bagaimana perkembangan langkah yang kita lakukan ini dan kita tentu ada evaluasi juga. Sudah turun atau belum, dan kalau belum kita akan berikan intervensi seperti apa lagi. Kira-kira seperti itu," terang dia.

Pengusaha di Sleman Bisa Dapat Gula Pasir Murah

Terkait dengan kebutuhan gula pasir bagi pelaku UMKM, Kustini menambahkan bahwa mereka dapat mengakses gula pasir dengan harga murah melalui pasar murah di tiap kapanewon.

Dengan kuota reduksi biaya yang telah ditambah, dirinya berharap hal itu dapat membantu masyarakat yang membutuhkan gula pasir dengan harga murah.

"Sementara intervensinya lewat pasar murah, dan para pelaku UMKM bisa datang kesana. Mudah-mudahan dengan kuotanya ini kita tambah, cukup untuk masyarakat dan terutama pelaku UMKM kita. Serta kita harap harga (gula pasir) segera stabil," pungkasnya. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 19 Januari 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 19 Januari 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Minggu, 19 Januari 2025 10:04 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 19 Januari 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 19 Januari 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 19 Januari 2025 10:03 WIB
Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB