Jadwal Kedatangan Jenazah Eril Terbaru Hingga Prosesi Pemakaman di Cimaung Bandung
HARIANE - Jadwal kedatangan jenazah Eril ke Indonesia menjadi informasi yang sangat ditunggu oleh masyarakat setelah muncul kabar ditemukannya jasad Eril di Bendungan Engehalde, Swiss.
Adapun berikut informasi lengkap mengenai jadwal kedatangan jenazah Eril ke Indonesia hingga prosesi pemakaman dan ziarah di Cimaung Bandung.
Jadwal Kedatangan Jenazah Eril ke Indonesia
Berikut informasi terbaru terkait jadwal kedatangan jenazah Eril yang diterbitkan oleh akun Instagram resmi @jabarprovgoid.BACA JUGA : Awal Mula Penemuan Eril Disebut-sebut Setelah Laporan Youtuber Ini, Netizen : TerimakasihDiterbangkan pada Sabtu, 11 Juni 2022 pukul 10.10 waktu Swiss atau 15.10 WIB. Tiba di Bandara Soekarno Hatta pada Minggu, 12 Juni 2022 pukul 15.45 WIB. Tiba di Gedung Pakuan pada Minggu, 12 Juni 2022 pukul 22.00 WIB. Takziah dipersilakan jika berkenan antara jam 22.00 Minggu malam sd jam 08.00 Senin pagi di Gedung Pakuan. Selanjutnya, pada Senin, 13 Juni 2022 pukul 09.00 WIB jenazah Eril diberangkatkan ke lokasi pemakaman keluarga di Cimaung, Banjaran, Kabupaten Bandung. Kepala biro Administrasi Pimpinan Setda Jabar Wahyu Mijaya pun menyampaikan mengenai jadwal keberangkatan ke pemakaman. "Kami berangkat pukul 09.00 WIB (ke pemakaman keluarga Cimaung), agar tidak mengganggu masyarakat yang bekerja atau sekolah, apalagi hari senin yang padat. Kami mohon maaf apabila ada kemacetan di jalan yang dilintasi," ucapnya. Diketahui bahwa Kementerian Luar Negeri (Kemlu) telah menjamin fasilitasi repatriasi jenazah putra sulung Gubernur Jawa Barat, Emmeril Kahn Mumtadz agar dijalankan dengan baik.