Berita

Jelang Puncak Ibadah Haji 1444 H, PPIH Beri Imbauan untuk Para Jamaah

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
puncak ibadah haji 1444 h
PPIH memberikan imbauan kepada para jamaah menjelang puncak ibadah haji 1444 H. (Ilustrasi: Pixabay/Konevi)

HARIANE - Menjelang puncak ibadah haji 1444 H, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi memberikan sejumlah imbauan kepada para jamaah.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang Perlindungan Jamaah Haji (Kabid Linjam) Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, Harun Al Rasyid.

Harun menuturkan bahwa terdapat sejumlah hal yang perlu diperhatikan dan dilakukan oleh para jamaah saat berada di Arafah.

Imbauan untuk Jamaah Jelang Puncak Ibadah Haji 1444 H

Dilansir dari laman Kemenag RI, Harun menyampaikan bahwa petugas haji akan menuju Arafah pada 6 Zulhijah.

Sehingga pada 7 Dzulhijjah, satgas sudah menempati sektor masing-masing, dengan Ad Hoc yang berisi 50 petugas.

"Akan ada 11 Ad Hoc di Arafah, satu Ad Hoc membawahi tujuh sampai sembilan maktab, satu maktab jumlahnya sekitar tujuh kloter atau sekitar 2.800 jamaah haji," terang Harun.

Lebih lanjut, Harun juga menginformasikan bahwa akan ada Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI). 

Selanjutnya, jamaah haji asal Indonesia akan diberangkatkan dari Makkah ke Arafah pada 8 Dzulhijjah sekira pukul 08.00 waktu Arab Saudi.

Proses perpindahan ini diperkirakan akan selesai pada pukul 22.00 waktu Arab Saudi.

Kemudian para jamaah akan melaksanakan wukuf hingga 9 Dzulhijjah 1444 H pukul 19.30 waktu Arab Saudi.

Bagi para jamaah haji yang sakit akan disafariwukufkan di Arafah menggunakan bus dengan didampingi petugas dan pembimbing ibadah.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Ini Akibatnya Jika mengirim Hewan Tanpa Dokumen Melalui Bandara

Ini Akibatnya Jika mengirim Hewan Tanpa Dokumen Melalui Bandara

Senin, 28 April 2025
Diduga Jadi Korban Tabrak Lari di Jalan Jogja-Wonosari, Pemotor Cidera Kepala Berat

Diduga Jadi Korban Tabrak Lari di Jalan Jogja-Wonosari, Pemotor Cidera Kepala Berat

Senin, 28 April 2025
Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Senin, 28 April 2025
Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Senin, 28 April 2025
Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Senin, 28 April 2025
Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Senin, 28 April 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025