Berita

Kasus Remaja di Padangsidimpuan Berakhir Damai, Netizen Soroti Raut Wajah Si Bapak

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kasus remaja di Padangsidimpuan
Kasus remaja di Padangsidimpuan berakhir damai. (Instagram/polres_padangsidimpuan)

HARIANE – Setelah dilakukan mediasi yang keempat kalinya, akhirnya kasus remaja di Padangsidimpuan jadi tersangka gegara dapat kiriman video porno, berakhir damai.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Padangsidimpuan AKBP Wira Prayatna saat melakukan konferensi pers pasca mediasi pada Selasa, 12 November 2024.

Tidak hanya dihadiri oleh kedua belah pihak yang berkonflik, mediasi tersebut juga dihadiri oleh PJ Walikota, Ketua MUI dan Dinas Perlindungan Anak Padangsidimpuan.

Menariknya, mesti telah dinyatakan damai, namun netizen menyebut kalau raut wajah ayah dari remaja berinisial S (14), yang mengenakan batik berwarna biru, seakan tidak ikhlas.

Hal tersebut jauh berbeda dengan ayah dari R, Kadin Padangsidimpuan, yang tampak sumringah saat bersalaman.

“Terlihat dari raut wajah serta tatapan ayah dari korban masih tidak baik baik saja walaupun sudah damai,” komentar Instagram @raniip01.

Duduk Perkara Kasus Remaja di Padangsidimpuan

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, kasus remaja di Padangsidimpuan ini bermula saat S mendapatkan pesan dengan mode sekali lihat berisi video porno dari R.

Saat membuka pesan tersebut, S rupanya merekam video porno tersebut dengan handphone milik saudaranya dan menyebarkan ke teman-temannya.

Akhirnya kedua belah pihak pun saling melapor ke polisi dan S dinyatakan sebagai pelaku anak. Tak terima dengan hal tersebut, ayah S pun membuat video berisi minta keadilan untuk putrinya.

Video tersebut pun viral dan memantik amarah netizen. Selanjutnya, Polres Padangsidimpuan melakukan klarifikasi dan mengatakan kalau sudah dilakukan tiga kali mediasi namun semuanya gagal.

Setelah dilakukan mediasi yang keempat, barulah kasus remaja di Padangsidimpuan tersebut dinyatakan berakhir damai. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

VNL 2025: Jepang Tundukkan Turki dalam 5 Set, Trio Ishikawa-Wada-Yoshino Bersinar di Perempat ...

VNL 2025: Jepang Tundukkan Turki dalam 5 Set, Trio Ishikawa-Wada-Yoshino Bersinar di Perempat ...

Jumat, 25 Juli 2025
Pembangunan Jalan Brigjen Sudiarto Kota Semarang, Diberlakukan Pengalihan hingga Desember 2025

Pembangunan Jalan Brigjen Sudiarto Kota Semarang, Diberlakukan Pengalihan hingga Desember 2025

Kamis, 24 Juli 2025
Lebih Dari Setengah Masyarakat Indonesia Belum Memiliki Kekebalan Hepatitis B, Kemenkes: Ini Tugas ...

Lebih Dari Setengah Masyarakat Indonesia Belum Memiliki Kekebalan Hepatitis B, Kemenkes: Ini Tugas ...

Kamis, 24 Juli 2025
Kecelakaan Maut di Cianjur Malam ini, Pemotor Tewas Usai Terpental 3 Kali

Kecelakaan Maut di Cianjur Malam ini, Pemotor Tewas Usai Terpental 3 Kali

Kamis, 24 Juli 2025
‎Dua Warga Kota Jogja Kena OTT Buang Sampah Sembarangan di Bantul, Pelaku Bakal ...

‎Dua Warga Kota Jogja Kena OTT Buang Sampah Sembarangan di Bantul, Pelaku Bakal ...

Kamis, 24 Juli 2025
PSIM Belum Dapat Kepastian Berkandang di Stadion Maguwoharjo, Begini Tanggapan Sri Sultan

PSIM Belum Dapat Kepastian Berkandang di Stadion Maguwoharjo, Begini Tanggapan Sri Sultan

Kamis, 24 Juli 2025
Kraton Yogyakarta Sewakan Lahan Sultan Ground untuk Proyek Tol, Nilainya Rp.12 Ribu Per ...

Kraton Yogyakarta Sewakan Lahan Sultan Ground untuk Proyek Tol, Nilainya Rp.12 Ribu Per ...

Kamis, 24 Juli 2025
Ramah Lingkungan, Javafon Konsisten Gunakan Sumber Lokal

Ramah Lingkungan, Javafon Konsisten Gunakan Sumber Lokal

Kamis, 24 Juli 2025
Jamasan Tombak Kyai Wijaya Mukti Jadi Simbol Merawat Budaya

Jamasan Tombak Kyai Wijaya Mukti Jadi Simbol Merawat Budaya

Kamis, 24 Juli 2025
Bulan Sura, Gunungkidul Gelar Jamasan Pusaka Milik Daerah dan Pegawai

Bulan Sura, Gunungkidul Gelar Jamasan Pusaka Milik Daerah dan Pegawai

Kamis, 24 Juli 2025