Berita , Jabodetabek
Kebakaran di Lubang Buaya Jakarta Timur, 7 Unit Mobil dan 35 Personel Dikerahkan
HARIANE - Telah terjadi kebakaran di Lubang Buaya Jakarta Timur hari ini yang menyebabkan rumah warga hangus terbakar.
Insiden lahapan si jago merah tersebut terjadi di kawasan pemukiman padat penduduk di Jalan Gorda, Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur.
Kebakaran hari ini tersebut terjadi pada hari Minggu, 23 Juli 2023 sekitar pukul 00.14 WIB. Peristiwa kebakaran terekam oleh beberapa video amatir yang menunjukkan kobaran api di pemukiman warga.
Kebakaran di Lubang Buaya Jakarta Timur 23 Juli 2023
Akun Instagram @merekamjakarta melaporkan terjadinya kebakaran di Lubang Buaya Jakarta Timur pada tengah malam sekitar pukul 00.14 WIB.
"KEBKARAN LANDA PEMUKIMAN WARGA LUBANG BUAYA," tulis akun Merekam Jakarta pada keterangan sebuah video yang diunggahnya.
Berdasarkan sebuah video yang diunggah, terlihat kobaran api begitu besar dengan kepulan asap yang juga terlihat di sekitar area kebakaran.
Kobaran api dan asap yang berada di atap sebuah rumah tersebut terlihat membumbung tinggi ke langit. Tampaknya sebuah rumah telah hangus terbakar bersamaan dengan isi di dalamnya.
Belum diketahui berapa jumlah rumah yang terkena dampak dari kebakaran hari ini di Jakarta, namun dapat dipastikan sebuah rumah telah hangus terbakar dalam insiden ini.