Berita , Jateng
Kronologi Kebakaran Gudang Mebel dan Elektronik di Semarang, Alami Kerugian Materi Hingga 500 Juta
Kronologi Kebakaran Gudang Mebel dan Elektronik di Semarang, Alami Kerugian Materi Hingga 500 Juta
Selain itu pada video unggahan @damkarsemarang terlihat sebagian bangunan hangus dilalap si jago merah. Pada video tersebut petugas Damkar juga terlihat menyemprot air ke seluruh sela-sela bangunan.
BACA JUGA : Aplikasi Si Semar Layak, Alternatif Baru Pembuatan Paspor Online Kota Semarang Anti RibetDi lain sisi pada video unggahan @kejadiansemarang terlihat jelas kepulan asap yang cukup tebal akibat kebakaran. Beberapa barang juga terlihat sudah diamankan dan dikeluarkan dari area gudang. Adanya kejadian ini menjadi tontonan warga setempat dan sejemulah pengendara yang lewat sehingga menyebabkan kemacetan di jalan raya depan lokasi kebakaran. “Kobongan lur, lokasi di Mangkang. Tepatnya di Toko Mebel Yuni. Lalu lintas tersendat di kedua arah. Saat ini sudah dalam penganganan @damkarsemarang,” tulis video unggahan @kejadiansemarang. Kemudian dalam video tersebut juga terdapat imbauian kedapa para pengendara supaya berhati-hati karena adanya penambahan jalur ke arah Semarang. Antrian sejumlah truk dan kendaraan lain yang lewat, memenuhi jalan raya sekitar lokasi kebakaran yang terekam pada video. Saat api sudah berhasil dipadamkan sejumlah warganet Semarang membagikan video arus lalu lintas sekitar lokasi kejadian yang sudah kembali lancar. Itulah kronologi kebakaran gudang mebel dan elektronik di Semarang yang sebabkan kerugian materi kurang lebih 5oo juta rupiah. Saat ini api sudah berhasil dipadamkan oleh tim Damkar Semarang dan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran gudang mebel dan elektronik di Semarang tersebut. ****