Berita , Jatim

Kecelakaan di Surabaya Hari Ini, 1 Pemotor Tewas Tertabrak Truk

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kecelakaan di Surabaya hari ini
Kecelakaan di Surabaya hari ini 18 Januari 2024 menewaskan seorang perempuan. (Foto: Instagram/call112surabaya)

HARIANE - Dua orang perempuan mengalami kecelakaan di Surabaya hari ini, Kamis 18 Januari 2024 sekitar pukul 18.05 WIB.

Kecelakaan ini melibatkan satu unit  sepeda motor dengan 1 unit truk trailer di Jalan Margomulyo, Kota Surabaya.

Akibatnya, terdapat korban jiwa dan korban luka dalam insiden kecelakaan malem ini yang kemudian segera dilarikan ke rumah sakit.

Kronologi Kecelakaan di Surabaya Hari Ini 18 Januari 2024

Berdasarkan informasi yang telah dipaparkan oleh Command Center 112 Surabaya pada unggahanya melalui akun Instagramnya @call112surabaya, telah diinformasikan bahwa terjadi kecelakaan di Jalan Margomulyo magrib tadi. 

"Petugas Gabungan Evakuasi Jenazah Pengendara Motor Meninggal Dunia Usai Tertabrak Truk Trailer di Jalan Margomulyo," tulis Command Center 112 Surabaya salam keterangan unggahannya.

Kecelakaan ini melibatkan truk trailer bermuatan motor dengan pengendara motor. Diketahui motor yang terlibat saat itu ditumpangi oleh 2 orang perempuan.

Akibat peristiwa tersebut, 1 orang pengendara perempuan berinisial SA (45 tahun) asal Klampis Ngasem Buntu alami luka-luka.

Sedangkan 1 orang yang dibonceng perempuan berinisial M (65 tahun) asal Banyu Urip Lor meninggal dunia usai tertabrak truk trailer bermuatan sepeda motor tersebut.

Menurut keterangan saksi di lokasi kejadian, sebelumnya pengendara motor melaju dari arah utara ke selatan di Jalan Margomulyo.

Pengendara motor kemudian hendak menyalip mobil di depannya dari sisi kiri. Namun, mobil hendak berbelok masuk ke arah tol hingga kemudian pengendara motor berusaha untuk menyalip.

Naas, dari belakang sudah ada truk yang juga melintas dan seketika truk menabrak pengendara motor tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Senin, 28 April 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

Minggu, 27 April 2025
Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Minggu, 27 April 2025
2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

Minggu, 27 April 2025
Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Minggu, 27 April 2025
Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Minggu, 27 April 2025
Menyisiri Pantai Kayu Arum, Hidden Gem di Gunungkidul yang Cocok untuk Melepas Penat

Menyisiri Pantai Kayu Arum, Hidden Gem di Gunungkidul yang Cocok untuk Melepas Penat

Minggu, 27 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 April 2025 Stabil, Berikut Info Lengkapnya

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 April 2025 Stabil, Berikut Info Lengkapnya

Minggu, 27 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Minggu, 27 April 2025
Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sabtu, 26 April 2025