Berita , D.I Yogyakarta

Komplotan Copet di Jogja Digulung Polisi, Beraksi Saat Konser Musik di Stadion Maguwoharjo

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Komplotan copet di Jogja
Komplotan copet di Jogja diamankan usai beraksi di konser musik. (Ilustrasi: Freepik/freepik)

HARIANE - Komplotan copet di Jogja yang beraksi di konser musik yang diselenggarakan di Stadion Maguwoharjo Sleman berhasil digulung jajaran Sat Reskrim Polsek Depok Timur.

Belasan handphone hasil curian berhasil diamankan dari komplotan tersebut.

Penangkapan komplotan copet tersebut diinformasikan sebuah akun media sosial.

Melalui akun @jangangoyah menyampaikan "yang merasa kehilangan HP seperti di gambar bisa merapat ke Polsek Depok Timur. Copete kecekel," tulis akun tersebut.

Unggahan tersebut kemudian mendapat berbagai reaksi dan komentar dari warganet.

Di antara mereka menyebut jika komplotan yang ditangkap berasal dari satu mobil dan dari daerah Jawa Barat. Bahkan ada pula yang mengunggah foto para tersangka.

Saat dikonfirmasi Kapolsek Depok Timur, Kompol Masnoto membenarkan penangkapan komplotan tersebut.

Namun dia belum bersedia menjelaskan lebih banyak karena saat ini unit Reskrim Polsek Depok Timur baru melakukan pemeriksaan secara intensif kepada terduga pelaku.

"Ada lima orang yang kami amankan. Untuk handphonenya ada belasan," terang dia, Minggu, 10 September 2023.

Meski sudah ada lima orang yang diamankan, namun sampai saat ini pihaknya belum mengetahui apakah semua ditetapkan sebagai tersangka atau tidak.

Sebab dalam proses pemeriksaan, keterangan dari kelima orang tersebut masih berubah-ubah.

"Isih ngalor-ngidul (masih berubah-ubah). Soalnya tersangka pada ga bawa KTP, korban juga belum valid datane,” pungkasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB