Berita , Jateng

Kronologi Kebakaran di Purbalingga Hari ini, 2 Orang Tewas Tak Terselamatkan

profile picture Syarifatun
Syarifatun
Kronologi Kebakaran di Purbalingga Hari ini, 2 Orang Tewas Tak Terselamatkan
Kronologi Kebakaran di Purbalingga Hari ini, 2 Orang Tewas Tak Terselamatkan
HARIANE - Kronologi kebakaran di Purbalingga hari ini diduga telah diketahui karena hal ini.
Kebakaran di Purbalingga hari ini, Sabtu 6 Agustus 2022, api melahap sebuah rumah yang sekaligus digunakan sebagai kios pulsa yang terdapat di Rt03/Rw03, Kelurahan Bancar, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga atau di sebelah Barat Pos Lakalantas, Kelurahan Bancar, Purbalingga, Jawa Tengah.

Kejadian Kebakaran di Purbalingga Hari ini

Dilansir dari akun Instagram infopurbalingga.id, melalui sebuah unggahan video yang menunjukan lokasi rumah yang terbakar di Purbalingga.
BACA JUGA :
Info Kejadian Kebakaran di Purbalingga hari ini, Sabtu 6 Agustus 2022, Sebuah Rumah Ludes Terbakar Api
Video kebakaran di Purbalingga hari ini, menunjukan kepingan-kepingan rumah yang hampir tak tersisa karena dilahap oleh api.
Karena kondisi rumah yang dibangun dengan kayu, membuat api cepat merambat dan membakar semua.
Berdasarkan Informasi yang diperoleh, kebakaran di Purbalingga terjadi pada pukul 01.00 WIB dini hari. Setelah dua jam lamanya, akhirnya api dapat dipadamkan oleh pihak pemadam kebakaran setempat.
“Sabtu (06/08/2022) Telah terjadi kebakaran disalah satu rumah kelurahan bancar rt03/03 kec purbalingga sekitar pukul 01.00 WIB.” Tulis keterangan infopurbalingga.id.
Akibat dari kebakaran tersebut, terdapat dua korban karena terjebak api dan tak bisa diselamatkan. Dua korban tersebut adalah satu orang ibu dan juga satu orang anak dari pemilik rumah tersebut.
Berdasarkan laporan dari Omar Fauzi sebagai Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purbalingga, dua korban meninggal adalah ibu FJ (44) dan anak laki-lakinya JT (7).
Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Purbalingga, namun nyawa mereka tak tertolong.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Sabtu, 26 April 2025
Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025
Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Jumat, 25 April 2025
Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Jumat, 25 April 2025
Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Jumat, 25 April 2025
Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Jumat, 25 April 2025
Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Jumat, 25 April 2025
Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Jumat, 25 April 2025
Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Jumat, 25 April 2025