Berita , Kesehatan

Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024 Telah Dibuka, Buruan Daftar!

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
Lowongan pegawai BPJS Kesehatan
Lowongan pegawai BPJS Kesehatan periode tahun 2024 telah dibuka. (Foto: Freepik/Benzoix)

HARIANE - Lowongan pegawai BPJS Kesehatan periode tahun 2024 telah dibuka sejak April 2024. Bagi para pencari kerja yang tertarik bergabung dengan BPJS Kesehatan, simak informasi selengkapnya di bawah.

BPJS Kesehatan (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan) merupakan badan hukum yang dibentuk untuk menyelenggarakan program jaminan sosial di bidang kesehatan.

Dilansir dari situs resmi BPJS Kesehatan, BPJS Kesehatan memiliki 1 Kantor Pusat, 12 Kantor Kedeputian Wilayah, 126 Kantor Cabang dan 389 Kantor Kabupaten/Kota yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Saat ini, BPJS Kesehatan kembali membuka lowongan kerja 'Karyawan Kontrak' periode tahun 2024 di sejumlah formasi.

Penting untuk diketahui, batas pendaftaran lowongan kerja BPJS Kesehatan pada tanggal 15 Juni 2024.

Syarat dan Kualifikasi Pendaftar Lowongan BPJS Kesehatan

Pelamar yang memenuhi kualifikasi akan ditempatkan di lokasi Kantor Cabang/Kantor Kabupaten/Kedeputian Wilayah/Kantor Pusat yang dilamar dan/atau lokasi lain yang terdekat dengan domisili sesuai kebutuhan BPJS Kesehatan berdasarkan aspirasi kandidat.

Bagi para pencari kerja yang tertarik bergabung dengan BPJS Kesehatan, berikut ini adalah deskripsi pekerjaan, persyaratan, hingga kualifikasi yang dibutuhkan.

Deskripsi Pekerjaan

1. Kegiatan administratif dan aktivitas pendukung terkait program kerja sesuai fungsinya.
2. Melaksanakan pedoman kerja yang ditetapkan oleh organisasi.

Requirements

  • Bersedia bekerja secara penuh waktu (full time)
  • Berusia maksimal 25 tahun
  • Belum menikah
  • Pendidikan minimal D3 semua jurusan
  • Akreditas Perguruan Tinggi minimal B/Baik
  • IPK Minimal 2,75
  • Bersedia ditempatkan di wilayah kerja Kantor Cabang BPJS Kesehatan (termasuk Kantor Kabupaten/Kota)
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Kulon Progo Dorong Peningkatan Peran Ayah

Pemkab Kulon Progo Dorong Peningkatan Peran Ayah

Kamis, 12 Juni 2025
Fase Pemulangan Jemaah Haji 1446 H, Kemenag Ingatkan soal Barang Bawaan

Fase Pemulangan Jemaah Haji 1446 H, Kemenag Ingatkan soal Barang Bawaan

Kamis, 12 Juni 2025
Diduga Korsleting Listrik, Mobil Pengangkut Material di Gunungkidul Terbakar

Diduga Korsleting Listrik, Mobil Pengangkut Material di Gunungkidul Terbakar

Kamis, 12 Juni 2025
Ada Jemaah Haji Tidak Dapat Makan, Menag Minta BPKH Lakukan Hal ini

Ada Jemaah Haji Tidak Dapat Makan, Menag Minta BPKH Lakukan Hal ini

Kamis, 12 Juni 2025
Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta Temukan Satu Kasus Positif Covid-19, Pasien Bergejala Ringan

Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta Temukan Satu Kasus Positif Covid-19, Pasien Bergejala Ringan

Kamis, 12 Juni 2025
Apes, Dua Pelajar SMP di Kulon Progo Kena Aksi Penipuan sekaligus Pencurian

Apes, Dua Pelajar SMP di Kulon Progo Kena Aksi Penipuan sekaligus Pencurian

Kamis, 12 Juni 2025
Wanita di Bambanglipuro Bantul jadi Korban Begal Payudara, Pelaku Modus Tanya Alamat

Wanita di Bambanglipuro Bantul jadi Korban Begal Payudara, Pelaku Modus Tanya Alamat

Kamis, 12 Juni 2025
Ancaman Gempa Megathrust di Pantai Selatan DIY, 5 Kalurahan di Bantul Masuk Zona ...

Ancaman Gempa Megathrust di Pantai Selatan DIY, 5 Kalurahan di Bantul Masuk Zona ...

Kamis, 12 Juni 2025
Jadwal Kepulangan Jemaah Haji 13 Juni 2025, Total ada 17 Kloter

Jadwal Kepulangan Jemaah Haji 13 Juni 2025, Total ada 17 Kloter

Kamis, 12 Juni 2025
Pria Asal Palembang Curi Perhiasan Senilai Rp 15 Juta di Kasihan Bantul

Pria Asal Palembang Curi Perhiasan Senilai Rp 15 Juta di Kasihan Bantul

Kamis, 12 Juni 2025