Gaya Hidup

Setelah Lulus Sekolah Musik, Ternyata Putri Ariane Pilih Kuliah di Jurusan Ini

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Putri ariani
Putri Ariani (jilbab) menjadi mahasiswa baru di Fakultas Hukum UGM. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Penyanyi asal Jogja yang sempat mengikuti ajang American Got Talent 2023, Putri Ariani, telah masuk bangku perkuliahan dan memantapkan langkah menimba ilmu di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Alasan Putri Ariani memilih Fakultas Hukum bukan sekadar mencari tantangan baru, salah satunya ingin memberikan dukungan bagi teman-teman difabel maupun non difabel untuk semangat meraih mimpi.

“Karena Putri pengin belajar sesuatu yang baru saja dan di prodi ini, jadi Putri harap bisa meng-emprower (mendukung) dan mengadvokasi teman-teman Putri baik yang difabel maupun non difabel untuk tetap terus meraih mimpi mereka,” kata Putri, Senin, 29 Juli 2024.

Selain itu, Putri juga senang belajar sesuatu yang baru dan Putri tertarik belajar hukum karena baginya belajar hukum itu bisa memiliki wawasan yang luas (open minded).

Awal bulan Juli 2024, Putri mengikuti seleksi Penelurusan Bibit Unggul Berprestasi (PBUB) yang digelar UGM kemudian mengikuti seleksi di cabang paduan suara atau seni suara.

Putri menyampaikan, butuh waktu sekitar satu tahun untuk memutuskan melanjutkan studi di kampus Biru. Sebelumnya, Putri berencana melanjutkan studi di Juilliard School, New York, Amerika Serikat.

Selain itu, Putri juga memikirkan berbagai pertimbangan lainnya. Setahun ini Putri banyak berfikir untuk melanjutkan pendidikannya hingga akhirnya mengambil keputusan untuk kuliah di UGM karena adik-adik juga masih di Indonesia, khususnya di Jogja.

“Jadi UGM is right choice for me,” terangnya.

Meskipun kedepan ia disibukkan dengan berkuliah, dirinya yakin mampu membagi waktu apabila ada job menyanyi di tempat lain. Sebab sejak dahulu pendidikan dan pekerjaan selalu beriringan. Bahkan tahun ini rencananya Putri akan mengeluarkan album baru.

“Jadi kalau untuk nyanyi insyallah tetap lanjut begitupun kuliah tetap lanjut,” lanjutnya.

Rektor UGM, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., bangga karena salah satu anak bangsa yang bertalenta berkuliah di UGM dengan mengambil FH UGM.

“Saya bangga putri berkuliah disini, Putri pasti akan mengusahakan berusaha keras, mau jadi ahli hukum ya, banyak teman-teman disini,” kata Prof. Ova.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Dua ASN Diaktifkan Kembali, Bupati Gunungkidul: Itu Mengecewakan

Dua ASN Diaktifkan Kembali, Bupati Gunungkidul: Itu Mengecewakan

Minggu, 24 November 2024 22:34 WIB
Kepolisian Berhasil Ungkap Kasus Perdagangan Bayi

Kepolisian Berhasil Ungkap Kasus Perdagangan Bayi

Minggu, 24 November 2024 20:50 WIB
Apple Tawarkan Investasi 10 Kali Lipat, Kemenperin Masih Ogah

Apple Tawarkan Investasi 10 Kali Lipat, Kemenperin Masih Ogah

Minggu, 24 November 2024 20:46 WIB
Awasi Pilkada, Bawaslu Kulon Progo Gelar Apel Kesiapan

Awasi Pilkada, Bawaslu Kulon Progo Gelar Apel Kesiapan

Minggu, 24 November 2024 20:28 WIB
Kembangkan Industri Semikonduktor, Indonesia Gandeng Arizona State University

Kembangkan Industri Semikonduktor, Indonesia Gandeng Arizona State University

Minggu, 24 November 2024 20:26 WIB
Buktikan Keunggulan Mobil Listrik, Komunitas MGEVC Indonesia Coba Road Trip Jarkarta-Jogja

Buktikan Keunggulan Mobil Listrik, Komunitas MGEVC Indonesia Coba Road Trip Jarkarta-Jogja

Minggu, 24 November 2024 16:55 WIB
Disambut Gibran, Prabowo Tiba di Indonesia Usai Kunjungi 6 Negara

Disambut Gibran, Prabowo Tiba di Indonesia Usai Kunjungi 6 Negara

Minggu, 24 November 2024 15:52 WIB
Menteri Agama : Akan Ada Perubahan dalam Pelaksanaan Haji 2025

Menteri Agama : Akan Ada Perubahan dalam Pelaksanaan Haji 2025

Minggu, 24 November 2024 13:44 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Minggu, 24 November 2024 09:56 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Minggu, 24 November 2024 09:38 WIB