Berita , Artikel

Mengenal Sosok Hadi Tjahjanto, Sang Menteri yang Membuat Tim Khusus BPN Buka Sabtu Minggu: Terima Tantangan Mengurus Pertanahan dan Tata Ruang

profile picture Anasya Adeliani
Anasya Adeliani
Mengenal Sosok Hadi Tjahjanto, Sang Menteri yang Membuat Tim Khusus BPN Buka Sabtu Minggu: Terima Tantangan Mengurus Pertanahan dan Tata Ruang
Mengenal Sosok Hadi Tjahjanto, Sang Menteri yang Membuat Tim Khusus BPN Buka Sabtu Minggu: Terima Tantangan Mengurus Pertanahan dan Tata Ruang
HARIANE - Sosok menteri Hadi Tjahjanto yang membuat regulasi baru terkait BPN buka sabtu minggu, dahulu ialah mantan panglima TNI.
Regulasi BPN buka sabtu minggu diungkap setelah ia menjabat usai dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional pada 15 Juni 2022 lalu.

Lahir pada 8 November 1963 silam dari keluarga yang sederhana, Hadi Tjahjanto panglima yang mencetuskan BPN buka sabtu minggu ini mulai meniti pendidikan serta karier nya di TNI Angkatan Udara.

Karier Hadi Tjahjanto terus meroket hingga diangkat menjadi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) pada 2017.
BACA JUGA : Cara Cek Sertifikat Tanah Asli atau Palsu Online dengan Aplikasi Sentuh Tanahku
Dan pada tahun yang sama, ia mengemban posisi tertinggi di TNI, yakni sebagai Panglima TNI ke-20 periode 2017-2021.
Tak berhenti di situ, usai meraih puncak karier militer nya, kini Hadi Tjahjanto dipercaya Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo untuk memegang kendali urusan pertanahan dan tata ruang di Indonesia.
Sebagai Menteri ATR/Kepala BPN, ia telah menyusun strategi untuk mewujudkan arahan Presiden RI, antara lain percepatan pendaftaran tanah melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).
Sesuai dengan target seluruh bidang tanah di Indonesia terdaftar. Kemudian, menyelesaikan sengketa dan konflik agraria, serta menuntaskan urusan pertanahan untuk membangun Ibu Kota Negara (IKN), Nusantara.
"Untuk mencapai target, dengan kondisi saat ini dan situasi di lapangan yang ada, itu saya katakan 95%. Saya berani mengatakan itu. Hanya 5 persentase kegagalan. Karena itu saya harus turun ke lapangan," ujar Hadi Tjahjanto saat menjadi narasumber dalam Podcast Kabinet dan Sekretariat Kabinet (Podkabs).
Meski optimis, ia mengaku menemukan tantangan di lapangan yang harus segera dituntaskan.
"Hampir semuanya menjadi tantangan karena saya harus bekerja serius. Untuk sertifikat sendiri saya sudah punya target bahwa sebelum atau berakhir nya tahun 2022 itu ada kota/kabupaten yang sudah berstatus kota/kabupaten lengkap. Artinya seluruh kota/kabupaten itu sudah disertifikatkan tanah nya," jelas Hadi Tjahjanto.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Komitmen Kelola Hutan Secara Berkelanjutan, Muhammadiyah Kerja Sama dengan Kemenhut RI

Komitmen Kelola Hutan Secara Berkelanjutan, Muhammadiyah Kerja Sama dengan Kemenhut RI

Selasa, 22 Juli 2025
Tanah Ambles, Truk Muatan Buku Tercebur ke Sungai di Jatijajar Depok

Tanah Ambles, Truk Muatan Buku Tercebur ke Sungai di Jatijajar Depok

Selasa, 22 Juli 2025
Terekam CCTV, Maling Nekat Bawa Kabur Motor Relawan PMI Bantul

Terekam CCTV, Maling Nekat Bawa Kabur Motor Relawan PMI Bantul

Selasa, 22 Juli 2025
Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Usai Tabrak Tiang Listrik di Tanjung Barat Dini Hari ...

Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Usai Tabrak Tiang Listrik di Tanjung Barat Dini Hari ...

Selasa, 22 Juli 2025
Penutupan Jalan Honggowongso Solo 22—23 Juli 2025, Ada Peringatan Haul Kyai Ahmad Siroj ...

Penutupan Jalan Honggowongso Solo 22—23 Juli 2025, Ada Peringatan Haul Kyai Ahmad Siroj ...

Selasa, 22 Juli 2025
Investasi Tembus Rp 421 Miliar, Pemkab Gunungkidul Upayakan Pemerataan di Zona Utara

Investasi Tembus Rp 421 Miliar, Pemkab Gunungkidul Upayakan Pemerataan di Zona Utara

Selasa, 22 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Meroket! Naik Rp 19 ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Meroket! Naik Rp 19 ...

Selasa, 22 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Daftarnya ...

Selasa, 22 Juli 2025
Jadwal KRL Solo Jogja 22-28 Juli 2025, Kereta Melewati Wilayah Klaten

Jadwal KRL Solo Jogja 22-28 Juli 2025, Kereta Melewati Wilayah Klaten

Selasa, 22 Juli 2025
BEM SI Bakal Gelar Aksi Serentak 25-27 dan 28 Juli 2025, Kritisi Kebijakan ...

BEM SI Bakal Gelar Aksi Serentak 25-27 dan 28 Juli 2025, Kritisi Kebijakan ...

Senin, 21 Juli 2025