Berita , Nasional

Meski Elektabilitas Airlangga Hartarto Rendah, Partai Golkar Ngotot Usung Calonnya Sendiri

profile picture Tim Red 2
Tim Red 2
Meski Elektabilitas Airlangga Hartarto Rendah, Partai Golkar Ngotot Usung Calonnya Sendiri
Airlangga Hartarto memimpin Rapat Pleno DPP Partai Golkar persiapan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Golkar yang akan digelar tanggal 4-5 Juni di Kantor DPP Partai Golkar. (Foto: Twitter/Airlangga Hartarto)

HARIANE - Partai Golkar akan mengusung calonnya sendiri dalam Pilpres 2024 mendatang meski elektabilitas Airlangga Hartarto rendah menurut sejumlah lembaga survei.

Bahkan, tidak menampik kemungkinan jika Golkar akan membentuk poros koalisi baru untuk mewujudkan hal itu.

Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Golkar, Arlangga Hartarto kepada awak media usai berlangsungnya Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Golkar di Jakarta, Minggu 4 Juni 2023.

  
"Hasil rapat sejak pagi, seluruh daerah sepakat terhadap keputusan Rakernas. Yang pertama, untuk Pilpres diberikan mandat kepada ketua umum untuk menetapkan capres cawapres," ujar Airlangga.

Sebagaimana diketahui, Airlangga Hartarto merupakan salah satu nama tokoh nasional yang namanya direkomendasikan dalam Musra, untuk maju dalam kontestasi Pilpres 2024, bersama Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Namun demikian,  dalam hasil beberapa survei, tingkat elektabilitas Arlangga Hartarto terlihat tidak signifikan.

Bahkan dalam rilis survei terakhir lembaga survei Indikator Politik Indonesia pada Minggu 4 Juni 2023,  elektabilitas Arlangga Hartarto hanya berada di anggka 3,5 persen. Tertinggal jauh dari para Bacapres lain seperti Prabowo, Ganjar dan Anies.

Meski akan mengusung calonnya sendiri, Airlangga mengatakan jika Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang sudah dibentuk satu tahun lalu, hingga saat ini masih tetap berlanjut.

Hanya saja, belum ada keputusan final dalam KIB yang menjadi kesepakatan bersama.

"Antar aami bertiga komunikasi masih terus. Karena kalau akad nikah itu teken-tekenannya belum ada. Belum ada yang diteken jadi koalisi ini masih terus berkomunikasi," ujarnya. 

Golkar Siap Bentuk Poros Koalisi Baru untuk Pilpres 2024

Lebih lanjut ia mengatakan, tidak menutup kemungkinan jika Partai Golkar akan membentuk poros koalisi baru untuk mengusung Capres dari Golkar di pilpres 2024 nanti.

Salah satunya menjalin koalisi dengan Partai Amanat Nasional (PAN).

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kompetisi Bahasa dan Sastra 2025 Tunjukkan Kota Yogyakarta dalam Menjaga Suluh Peradaban

Kompetisi Bahasa dan Sastra 2025 Tunjukkan Kota Yogyakarta dalam Menjaga Suluh Peradaban

Selasa, 01 Juli 2025
Qonitah, Inspirasi Atlet Disabilitas Kulon Progo Menuju Peparda 2025

Qonitah, Inspirasi Atlet Disabilitas Kulon Progo Menuju Peparda 2025

Selasa, 01 Juli 2025
Kulon Progo Targetkan 24 Medali Emas di Ajang Peparda 2025

Kulon Progo Targetkan 24 Medali Emas di Ajang Peparda 2025

Selasa, 01 Juli 2025
Polres Kulon Progo Siap Terima Kritik dari Masyarakat

Polres Kulon Progo Siap Terima Kritik dari Masyarakat

Selasa, 01 Juli 2025
Penuhi Kebutuhan Literasi Masyarakat, Perpustakaan Yogyakarta Kotabaru Buka Sampai Malam

Penuhi Kebutuhan Literasi Masyarakat, Perpustakaan Yogyakarta Kotabaru Buka Sampai Malam

Selasa, 01 Juli 2025
Realisasi Pembayaran PBB-P2 Bantul Capai Rp 43,7 Miliar di Triwulan II, 3 Kapanewon ...

Realisasi Pembayaran PBB-P2 Bantul Capai Rp 43,7 Miliar di Triwulan II, 3 Kapanewon ...

Selasa, 01 Juli 2025
‎Dampak Jebolnya Groundseal Srandakan, Ribuan Jiwa Terdampak Kekeringan

‎Dampak Jebolnya Groundseal Srandakan, Ribuan Jiwa Terdampak Kekeringan

Selasa, 01 Juli 2025
Harga BBM Non Subsidi Naik Per 1 Juli 2025, Ini Daftar Lengkapnya!

Harga BBM Non Subsidi Naik Per 1 Juli 2025, Ini Daftar Lengkapnya!

Selasa, 01 Juli 2025
Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Selasa, 01 Juli 2025
DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

Selasa, 01 Juli 2025