Berita , D.I Yogyakarta

Operasional ITF Bawuran Mundur Akhir April 2025, Begini Penjelasan Direktur Aneka Darma

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Operasional ITF Bawuran Mundur Akhir April 2025, Begini Penjelasan Direktur Aneka Darma
Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih dan sejumlah pejabat daerah saat memeriksa fasilitas ITF Bawuran di Pleret, Bantul awal bulan April 2025 lalu. Foto/dok: Yohanes Angga.

HARIANE - Instalasi Pengolahan Sampah (ITF) Bawuran yang berlokasi di Kapanewon Pleret, Bantul, mengalami penundaan operasional dari target semula di awal hingga pertengahan April menjadi akhir April 2025.

Mundurnya jadwal operasional pengolahan sampah ini disebabkan adanya sejumlah perbaikan dan pembenahan infrastruktur yang perlu disempurnakan.

Direktur PT Aneka Darma, Yuli Budi Sasangka, menjelaskan bahwa penundaan ini merupakan langkah antisipatif untuk memastikan operasional ITF berjalan optimal dan aman.

Beberapa aspek yang menjadi fokus pembenahan antara lain penyempurnaan alat, penataan sistem kelistrikan, dan terutama perbaikan saluran lindi menuju Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL).

"Setelah melalui serangkaian uji coba, baik parsial maupun menyeluruh, kami menemukan beberapa hal yang perlu disempurnakan. Prioritas kami adalah memastikan semua sistem berfungsi dengan baik sebelum operasional penuh, demi keamanan pekerja dan efektivitas pengolahan sampah." ujar Yuli, Senin 14 April 2025. 

Secara spesifik, Yuli menyoroti pentingnya penyempurnaan saluran lindi menuju IPAL. Ia menggambarkan kondisi saat ini di area konveyor depan, di mana truk sampah melakukan pembongkaran.

"Ketika truk dump truck menurunkan muatannya, potensi air lindi akan mengalir ke mana-mana. Sederhana saja, kita hanya membutuhkan paralon agar aliran air bisa terkonsentrasi dan masuk ke saluran yang tepat. Tujuannya agar lindi tidak tercecer," jelasnya.

Yuli Budi Sasangka optimis bahwa penundaan ini tidak akan berlanjut dan ITF Bawuran dapat beroperasi pada akhir April.

"Insyaallah, akhir April ini tidak akan mundur lagi," tegasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Rabu, 23 April 2025
Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Rabu, 23 April 2025
Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Rabu, 23 April 2025
Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Rabu, 23 April 2025
78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

Rabu, 23 April 2025
Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Rabu, 23 April 2025
Kasus Penyiraman Air oleh Debt Collector, Lurah Lapor Polisi

Kasus Penyiraman Air oleh Debt Collector, Lurah Lapor Polisi

Rabu, 23 April 2025
Warung Makan di Sewon Bantul Kebakaran, Pemilik Rugi Rp 10 Juta Lebih

Warung Makan di Sewon Bantul Kebakaran, Pemilik Rugi Rp 10 Juta Lebih

Rabu, 23 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 23 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 23 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Rabu, 23 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 23 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 23 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Rabu, 23 April 2025